Steve Aoki, DJ Sam Feldt, DJ Xandra, Nile Rodgers, dan Zak Abel Bersatu dalam Versi Baru Lagu Hit 'I’m Going Out' Milik Diana Ross

Oleh: riadini - 29 Nov 2024
Steve Aoki, DJ Sam Feldt, DJ Xandra, Nile Rodgers, dan Zak Abel Bersatu dalam Versi Baru Lagu Hit 'I’m Going Out' Milik Diana Ross

Steve Aoki, DJ Sam Feldt, DJ Xandra, Nile Rodgers, serta Zak Abel telah menyatukan kekuatan mereka untuk merilis reinterpretasi segar dari lagu 'I’m Going Out' milik Diana Ross pada 22 November 2024.

Versi asli lagu ini dirilis oleh Diana Ross sebagai single kedua dari album kesebelasnya yang berjudul sama pada tahun 1980.

Dalam versi kali ini, 'I’m Going Out' memadukan melodi asli dengan produksi baru, lirik yang segar, dan suara modern untuk menjadi reinterpretasi dansa pertama dari lagu klasik tersebut.

Nile Rodgers, yang ikut menulis dan memproduksi versi asli bersama Bernard Edwards dari CHIC, ikut tampil untuk pertama kalinya dalam versi yang baru. Musisi berusia 72 tahun tersebut mengatakan, “Lagu asli ini memiliki tempat istimewa di hati saya karena energi yang sangat membangkitkan semangat dan pesan inklusi yang tak terlupakan. Kami ingin mempertahankan semangat itu sambil memperkenalkan suara baru yang terasa segar dan menggairahkan.”

Steve Aoki menambahkan, “Musik memiliki kekuatan unik untuk menyatukan orang dari berbagai lapisan kehidupan, dan lagu klasik abadi milik Nile dan Diana ini telah menjadi soundtrack untuk momen tak terlupakan di seluruh dunia. Merupakan kehormatan besar bisa bekerja dengan Nile, Sam, XANDRA, dan Zak, dan mengimajinasikan kembali lagu ikonik untuk lantai dansa ini.”

riadini