CREATIVEDISC.COM - JAKARTA - DJ asal Norwegia, Alan Walker, bekerja sama dengan penyanyi asal Inggris, MEEK, untuk merilis lagu baru berjudul 'Dancing In Love' pada 19 Desember 2024. Ini menjadi kolaborasi pertama antara dua musisi lintas negara tersebut.
Bagi Alan Walker, 'Dancing In Love' merupakan single terakhir di tahun 2024 dan akan muncul dalam album studio kelimanya yang akan datang, "Walkerworld 2.0", yang dijadwalkan rilis pada 10 Januari 2025. Album baru ini merupakan sekuel dari album Walkerworld yang dirilis pada 2023 dan menampilkan kolaborasi serta penampilan dari Anne Gudrun, Flo Rida, Ina Wroldsen, Kylie Cantrall, MEEK, Sofiloud, Joe Jonas, Julia Michaels, JVKE, YUQI, Putri Ariani, Peder Elias, dan The Walkers.
Sementara itu, bagi MEEK, lagu ini adalah single debut kolaboratifnya.
Alan Walker akan mengadakan acara Walkerworld Live di TikTok pada hari peluncuran album. Ia mengatakan, “Pada bulan November tahun lalu saya memperkenalkan kalian pada Walkerworld. Sepanjang tahun ini, kalian telah ikut serta dalam Walkerworld Creator Games yang menampilkan keterampilan kreatif luar biasa. Sekarang saatnya mengungkapkan tujuan dari semua ini. Sesuatu yang telah kita kerjakan sejak awal. Kalian akan melihat bahwa semua kreasimu adalah bagian dari sesuatu yang luar biasa. Selamat datang di Creator Circle.”
Ia juga berbagi di media sosial, “Rilisan terakhir saya di tahun 2024 sudah hadir! Ini tidak hanya menutup tahun yang luar biasa dengan musik baru, pertunjukan, dan kenangan bersama kalian semua, tapi juga menandai awal dari perjalanan menuju Walkerworld 2.0, album baru saya, yang akan segera hadir pada 10 Januari. Bergabunglah bersama saya pada hari yang sama untuk merayakan peluncuran album melalui Walkerworld Live di TikTok, dan akhirnya, Creator Circle akan dibuka untuk kalian bisa ikut serta. Sampai jumpa di sana!”