CREATIVEDISC.COM - JAKARTA - DJ asal Brasil, Alok, berkolaborasi dengan penyanyi asal Inggris, Clementine Douglas, untuk merilis lagu baru berjudul 'Body Talk' pada 6 Desember 2024. Kemudian, mereka merilis video musiknya pada 27 Desember 2024. Lagu ini adalah anthem klub dengan energi tinggi yang memadukan ciri khas suara Alok dengan vokal dinamis dan soulful dari sang pelantun tembang 'Riddles'.
Sejauh ini, Alok telah bekerja dengan banyak artis Inggris, seperti Jess Glynne, Ella Henderson, James Arthur, Sigala, Ellie Goulding, dan legenda Sir Mick Jagger. Namun, ini adalah kolaborasi pertama Alok dengan Clementine Douglas. Menariknya, Alok memulai karier musiknya di negara yang dijuluki The Three Lions tersebut.
DJ Alok mengatakan, “Saya bekerja di Brixton saat tinggal di London, saya memulai Alok di sana. Saya memiliki kemitraan dengan saudara saya, lalu kami berpisah di sana. Saya sangat dipengaruhi oleh musik Inggris, itu benar-benar langkah pertama dalam karier saya, dan di situlah semuanya dimulai. Saya rasa pasar Inggris itu sangat menantang. Anda tahu, sangat menantang, tapi juga sangat canggih.”
Sementara itu, Clementine Douglas bergabung dalam lagu ini setelah muncul dalam album debut DJ asal Amerika, The Blessed Madonna, "Godspeed" dalam lagu 'Happier', dan lagu kolaborasinya 'Nobody Knows' bersama DJ asal Meksiko-Amerika, Ape Drums.