Charli xcx Bergabung dengan Film "The Gallerist" Bersama Natalie Portman dan Jenna Ortega

Oleh: Achmad Bagas - 18 Dec 2024
Charli xcx Bergabung dengan Film "The Gallerist" Bersama Natalie Portman dan Jenna Ortega

CREATIVEDISC.COM - JAKARTA - Charli xcx, penyanyi dan penulis lagu yang sukses dengan album "Brat", kini merambah dunia perfilman dengan bergabung dalam proyek The Gallerist, sebuah film thriller yang disutradarai oleh Cathy Yan dan akan dibintangi oleh Natalie Portman dan Jenna Ortega.

Film The Gallerist yang ditulis oleh Cathy Yan dan James Pedersen akan mengisahkan tentang seorang pemilik galeri yang terlibat dalam konspirasi penjualan mayat di Art Basel Miami. Selain Portman dan Ortega, film ini juga akan menampilkan deretan aktor berbakat seperti Da'Vine Joy Randolph, Sterling K. Brown, Zach Galifianakis, Daniel Brühl, Catherine Zeta-Jones, dan Charli xcx.

Film ini akan diproduksi oleh beberapa produser terkemuka, termasuk Ash Sarohia dan Jonathan King dari Concordia Studio, Sophie Mas dan Natalie Portman dari MountainA, Tom McCarthy dan Rae Baron dari Slow Pony, serta Zola Elgart Glassman. Pendanaan film akan dilakukan oleh MRC, dengan perkiraan syuting dimulai pada akhir tahun 2024.

Keikutsertaan Charli xcx dalam The Gallerist merupakan bagian dari rangkaian proyek aktingnya. Saat ini, dia tercatat dalam beberapa proyek film pascaproduksi, yaitu 100 Nights of Hero, Erupcja, Faces of Death, I Want Your Sex, Mother Mary, dan Sacrifice. Selain itu, dia juga akan menjadi bintang tamu dalam serial komedi Amazon Overcompensating.

Dalam pengembangan kariernya, Charli xcx juga akan menggelar konser virtual "SWEAT" bersama Troye Sivan. Kerja sama dengan iHeartMedia, Meta, dan OBB Media akan menghadirkan pengalaman konser eksklusif di perangkat Meta Quest pada 27 Desember 2024 pukul 8 malam dan 5 Sore waktu setempat.

Dengan berbagai proyeknya, Charli xcx terus membuktikan diri sebagai seniman serbaguna yang tidak hanya berbakat di bidang musik, tetapi juga mulai menembus dunia perfilman.

Achmad Bagas
Instagram: @achmadbaqas