Taylor Swift Pertahankan Puncak Billboard 200, “The Life of a Showgirl” Cetak Minggu ke-11 di No. 1: Tujuh Album Natal Masuk Top 10 untuk Pertama Kalinya

Oleh: riadini - 30 Dec 2025

CREATIVEDISC.COM – JAKARTA – Taylor Swift kembali memimpin puncak Billboard 200 melalui “The Life of a Showgirl,” yang mencatatkan pekan ke-11 non-berturut-turut di posisi nomor satu untuk chart bertanggal 3 Januari 2026. Album tersebut mengumpulkan 141.000 unit setara album, naik 35% dibanding minggu sebelumnya. Lonjakan ini didorong oleh perilisan tiga varian vinyl berwarna eksklusif di webstore Taylor Swift, yang tersedia untuk di pre-order selama 24 jam pada 24 November. Ketiga vinyl mulai dikirim sekitar 19 Desember, dan penjualan via pengiriman inilah yang kemudian resmi masuk perhitungan chart. Pencapaian tersebut membuat albumnya kali ini menyamai durasi 11 minggu milik “1989” dan “Fearless,” sementara “The Tortured Poets Department” masih memegang rekor tertinggi bagi Taylor Swift dengan 17 minggu di nomor satu.

Dari total perolehan minggu ini, 97.000 unit berasal dari penjualan album fisik/digital (naik signifikan 76% dan tetap di No. 1 Top Album Sales), 43.000 unit dari SEA, setara 56,23 juta streaming, serta 1.000 unit TEA. Kiprah Taylor Swift di puncak chart kembali menegaskan dominasinya sebagai solois dengan jumlah album No. 1 terbanyak di sejarah Billboard 200, kini totalnya mencapai 15.

Di sisi lain, pekan ini juga memecahkan sejarah: untuk pertama kalinya, tujuh album Natal sekaligus menghuni Top 10 Billboard 200. Memasuki musim liburan dan periode tracking yang berakhir tepat saat Natal, chart dipenuhi judul klasik, dipimpin Bing Crosby, “Ultimate Christmas” yang meroket ke peringkat dua dengan 110.000 unit. Hampir seluruhnya berasal dari streaming, menjadikannya pekan streaming terbesar sepanjang masa untuk album Natal mana pun. Di bawahnya, Michael Bublé, Nat King Cole, Vince Guaraldi Trio, Mariah Carey, serta Frank Sinatra ikut meramaikan jajaran 10 besar. Fenomena ini memecahkan rekor sebelumnya dengan enam album holiday yang sempat terjadi beberapa kali, terakhir pada chart 27 Desember 2025.

Author

riadini

More from Creativedisc