Top 10 Comeback Albums of 2010!

Oleh: welly - 16 Dec 2010 | Views: 13

CreativeDisc.Com mengumpulkan beberapa artis yang merilis album baru tahun ini setelah tidak merilis album dalam kurun waktu 4 tahun, tidak termasuk album kompilasi. Rentang waktu ini kita tetapkan sehingga dapat mengumpulkan kesan "hilang" sehingga perilisan albumnya di tahun ini bisa dikatakan sebagai sebuah "comeback". Dari nama-nama yang terkumpul, kami persempit menjadi 10 nama dan dirangking dalam daftar Top 10 Comeback Albums of 2010 berikut:

Photobucket

1. Sade - Soldier Of Love

Grup R&B dan soul asal Inggris ini memang luar biasa. Meskipun jarak perilisan album mereka tergolong sangat lama, namun fans tetap setia menunggu kehadiran musik terbaru mereka. Ini terbukti dari angka penjualan album "Soldier Of Love" yang fantastis di pekan pertamanya. Tercatat 502.000 di Amerika, dan ini adalah debut nomor 1 pertama kali untuk Sade. "Soldier Of Love" juga merajai album chart di Perancis, Swedia, dan Swiss. Selain itu, album yang direkam di bawah label RCA/Epic Records ini bersertifikat platinum di Kanada dan Amerika Serikat, serta sertifikat emas di Jerman.

Photobucket

2. A1 - Waiting For Daylight

Bubar di tahun 2002 dan ternyata runi di tahun 2009 minus satu personel, A1 kembali di tahun ini untuk merilis sebuah album yang dikasih judul "Waiting For Daylight". Domilisi mereka pun pindah, tidak di Inggris lagi, tapi Norwegia. Dirilis pada tanggal 11 Oktober lalu, album ini masuk Top 5 album chart di Norwegia, begitu juga single 'Don't Wanna Lose You Again' yang masuk Top 5 single chart disana. Single ciptaan Ben, Christian, dan Mark bersama David Eriksen tersebut sempat diikutsertakan untuk ajang Eurovision Song Contest, tapi kalah dari 'My Heart Is Yours' oleh Didrik Solli-Tangen yang dijadikan wakil Norwegia untuk acara tahunan di benua Eropa. Meskipun demikian, 'Don't Wanna Lose You Again' sempat menduduki posisi puncak iTunes di Norwegia.

Photobucket

3. Ace.Of.Base - The Golden Ratio

Tahun 2002 mereka merilis "Da Capo" dengan formasi lengkap dan kemudian hiatus hingga reuni di tahun 2007 saat konser di Rusia. Tapi tanpa Malin, salah satu vokalis ceweknya, yang kemudian dikonfirmasi oleh Jenny, vokalis cewek lainnya, bahwa Malin telah keluar dari grup. Di tahun 2009, Jenny pun hengkang dari grup meninggalkan Ulf dan Jonas. Dua cowok ini kemudian merekrut Clara dan Julia sebagai vokalis baru dengan penulisan nama "Ace.Of.Base". Album "The Golden ratio" dirilis pada tanggal 24 September 2010 menduduki Top 20 album di Jerman. Single andalannya, 'All For You' masuk dalam Top 40 di Jerman juga. Syukurnya grup pop asal Swedia ini masih bisa berkarya, dan menyusul tahun depan adalah rekan senegara mereka untuk comeback, yaitu Roxette.

Photobucket

4. My Chemical Romance - Danger Days: The True Lives of the Fabulous Killjoys

Album ketiga band asal New Jersey, MyChemical Romance ini butuh waktu 4 tahun dari album mereka sebelumnya. "Danger Days: The True Lives of the Fabulous Killjoys" debut di posisi 8 album chart Billboard dan juga masuk Top 10 di Australia, Jepang, Meksiko, dan Selandia Baru. Single pertamanya 'Na Na Na (Na Na Na Na Na Na Na Na Na)' berhasil masuk Top 10 di US Alternative Chart. Band ini masih tetap OK meskipun telah ditinggal salah satu personelnya, yaitu Bob Bryar tahun lalu. Meskipun MCR tidak menyatakan apa sebab musabab kepergian Bob dari grup, mereka tetap mendukung keputusan Bob dan berharap kesuksesan baginya di masa yang akan datang. Michael Pedicone sebagai drummer selama mereka tur. Namun belum ada drummer pengganti yang tetap, dan ini adalah kali kedua MCR ditinggal oleh drummer, setelah Matt Pelissier keluar pada tahun 2004.

Photobucket5. Jamiroquai - Rock Dust Light Star

Untuk band beraliran acid jazz asal Inggris ini, album terakhir yang mereka rilis adalah "Dynamite" di tahun 2005, disusul sebuah album kompilasi setahun setelahnya. Dan pada tahun ini, bersama label rekaman yang baru, Jamiroquai merilis album ke-7 mereka yang dikasih judul "Rock Dust Light Star". Album ini debut di posisi 7 album chart di Inggris dan single andalannya 'White Knuckle Ride' menduduki puncak tangga lagu di Italia. Sejak album ini dirilis pada tanggal 1 Nopember lalu, album ini sudah disertifikasi perak di Inggris. Bulan Desember ini, comeback-nya Jamiroquai disambut sebagai Artist Highlight kita.

Photobucket

6. Cee-Lo Green - The Lady Killer

Tahun 2004 adalah kali terakhir Cee-Lo Green merilis album solo, karena setelah itu dirinya gabung bersama DJ Danger Mouse untuk membentuk Gnarls Barkley. Grup ini hebat banget, karena single mereka 'Crazy' dinobatkan sebagai single terbaik di dekade 2000-2009. Sekarang, Cee-Lo Green kembali merilis album solo yang diberi judul "The Lady Killer". Album ini peak di posisi 9 dan menjadi peak terbaik untuk Cee-Lo. Single andalannya 'F**k You' yang diperhalus menjadi 'Forget You' pun menuai sukses. Meraih nomor 1 di Inggris dan Belanda, 5 besar di Australia, dan Selandia Baru. Serta Top 10 di Amerika Serikat, Swedia, dan Irlandia. Single ini juga dinyanyikan ulang oleh Glee Cast bersama Gwyneth Paltrow untuk episode The Substitute yang secara fantastis debut di posisi 11, salah satu debutan terbaik yang pernah Glee Cast buat. Single ini juga membuat Cee-Lo memperoleh nominasi di ajang 53rd Grammy Awards, untuk kategori Record of the Year dan Song of the Year.

Photobucket

7. Fantasia - Back To Me

Empat tahun lalu, Fantasia merilis album keduanya yang berhasil terjual lebih dari 500.000 kopi di Amerika Serikat. Tahun ini, dirinya merilis album ketiga "Back To Me" yang berhasil menjadi juara di R&B chart. Album ini juga sukses di 200 albums chart, dengan peak di posisi 2. Ini adalah peak terbaik dalam sejarah perilisan album pemenang American Idol season 3 tersebut. Dengan album ini juga, Fantasia akan bersaing dalam ajang 53rd Grammy Awards yang akan diselenggarakan tahun depan. Dirinya kembali diunggulkan di kategori Best Female R&B Vocal Performance dan Best R&B Album untuk "Back To Me".

Photobucket

8. Robyn - Body Talk

Sekitar tahun 1995 saat debutnya di musik, nama Robyn sebagai pendatang baru di dunia musik pop sangat berkibar. Adalah hit 'Show Me Love' yang melambungkan nama artis asal Swedia ini. Robyn merilis album terakhir kali adalah di tahun 2005, dan tahun ini dia tidak hanya hadir dengan 1 album, tapi 3. "Body Talk" dibagi ke dalam 3 bagian yang masing-masing rilis pada tanggal 14 Juni, 6 September, dan 22 Nopember 2010. Hit single 'Dancing On My Own' adalah lagu nomor 1 pertama untuk Robyn di Swedia setelah kurang lebih 15 tahun berkarir! Album ini juga menduduki posisi 3 pada US Billboard Dance/Electronic Albums!

Photobucket

9. Stone Temple Pilots - Stone Temple Pilots

Band rock asal Amerika Serikat Stone Temple Pilots yang mengalami perpecahan pada tahun 2003 lalu kembali bersatu di tahun 2008, dan berhasil merilis album rekaman terbaru mereka "Stone Temple Pilots" berselang 9 tahun dari album rekaman terakhir. Album ini menduduki posisi 2 Billboard 200 albums setelah dirilis pada 25 Mei lalu. Ini merupakan peak tertinggi kedua mereka setelah album "Purple" di tahun 1994. Single andalannya 'Between The Lines' pun berhasil meraih posisi puncak di Alternative Songs Chart dan runner-up di Mainstream Rock Chart.

Photobucket

10. Christina Aguilera - Bionic

Saat album "Back To Basics" dirilis di tahun 2006 dan menjadi juara di album charts negara-negara seperti Amerika Serikat, Australia, Austria, Kanada, Jerman, Irlandia, Belanda, dan Inggris, album yang menyusulnya 4 tahun kemudian hanya mampu menduduki puncak di Inggris dan posisi 3 di Amerika Serikat, Australia, Austria, dan Kanada. Seketika "Bionic" dianggap sebuah kegagalan. Single 'Not Myself Tonight' juga loyo di tangga lagu Inggris dan Amerika Serikat, tapi sangat nge-hits di Indonesia. Meskipun demikian, eksperimen bermusik yang Christina Aguilera lakukan di dalam album ini mengesankan, dan "Bionic" pantas masuk sebagai penutup daftar Top 10 Comeback Album of 2010.

(Ai Hasibuan / CreativeDisc Contributors)

welly