Creative Disc Exclusive Single - 20 Maret 2023

Oleh: cung2 - 20 Mar 2023 | Views: 4

TAYLOR SWIFT - All Of The Girls You Loved Before [Single / Taylor Swift]

Menyambut The Eras Tour, Taylor Swift melepas 4 lagu lama yang sebelumnya belum pernah dirilis. Salah satunya adalah ‘All of the Girls You Loved Before’, yang seharusnya masuk di album "Lover" (2019). Lagu ini sempat bocor pada bulan Februari lalu dan akhirnya dirilis secara resmi tanpa embel-embel "Taylor's Version", karena Taylor telah merekamnya setelah dirinya keluar dari Big Machine. 


JIMIN - Set Me Free Pt. 2 [Alb. FACE / BIGHIT Music]

Jimin merilis 'Set Me Free Pt.2' disertai dengan video musiknya, 17 Maret. Single terbaru ini akan masuk album solonya yang akan segera dirilis pada 24 Maret mendatang, "FACE". Album baru Jimin akan mengisahkan Jimin yang bersiap untuk langkah selanjutnya sebagai artis solo.


JVKE - this is what losing someone feels like [Single / AWAL]

Penyanyi sekaligus penulis lagu dan produser multi-talenta, JVKE, kembali melepas single barunya 'this is what losing someone feels like' melalui label AWAL. ‘this is what losing someone feels like’ adalah lagu yang menangkap emosi yang datang saat dirinya kehilangan seseorang. JVKE bermitra dengan 988 Suicide & Crisis Lifeline, yang memberikan dukungan emosional gratis kepada orang-orang yang tengah dalam kondisi krisis.


SABRINA CARPENTER - Feather [Alb. Emails I Can’t Send Fwd / Island]

Sabrina Carpenter akhirnya merilis versi deluxe album kelimanya “Emails I Cant' Send Fwd”. Di versi deluxe ini, Sabrina menghadirkan 4 lagu baru, salah satunya adalah 'Feather'. "Banyak hal terjadi dalam babak hidup saya ini sehingga sulit untuk mengakhiri, dan pada akhirnya saya tidak bisa berhenti menulis dan masih belum bisa berhenti,” kata Sabrina.


LEWIS CAPALDI - How I'm Feeling Now [Alb. Broken by Desire to Be Heavenly Sent / Universal]

Lewis Capaldi kembali merilis single baru 'How I'm Feeling Now', dan juga dokumenter terbarunya yang berjudul sama. Ini adalah single ketiga dari album kedua yang akan datang, "Broken by Desire to Be Heavenly Sent", yang rencananya akan dirilis pada tanggal 19 Mei 2023. 'How I'm Feeling Now' akan menjadi single terakhir yang dirilis dari album dan ditulis tentang kesehatan mentalnya. 


TORI KELLY - missin u [Single / Epic]

Tori Kelly mungkin boleh vakum 4 tahun lamanya, namun ia menjawab kerinduan pendengarnya dengan merilis lagu 'Missin U' bersama dengan label baru, Epic Records, pada 8 Maret lalu. 'Missin U' tak hanya menandai kembalinya Tori Kelly ke dunia musik R&B, tetapi juga menandai dimulainya era barunya. Video musiknya menampilkan Tori Kelly yang bergonta ganti outfit di ruangan yang berbeda-beda.


MELANIE MARTINEZ - DEATH [Alb. PORTALS / Atlantic]

Melanie Martinez akhirnya merilis single pertama dari album barunya, "PORTALS" yaitu 'Death'. Seperti liriknya, lagu ini menyiratkan tema bahwa "Cry Baby" mungkin telah lenyap, namun jiwa dan kesadarannya masih tetap ada. Konsep lagunya bercerita pada ide bahwa meskipun tubuh fisik seseorang mungkin mati, roh dan esensi mereka tetap hidup. 


HOZIER - Eat Your Young [EP. Eat Your Young / Universal]

Hozier melepas EP terbarunya “Eat Your Young” yang berisi tiga lagu. "Eat Your Young" merupakan rilisan pertamanya sejak album 2019, "Wasteland, Baby!", memiliki makna khusus yakni perayaan ulang tahun ke-33 Hozier dan Hari St. Patrick, dua peristiwa penting bagi penyanyi asal Irlandia tersebut. 


SEAFRET - Wonderland [Alb. Wonderland / Seafret Limited]

Setelah melepas single 'Remind Me to Forget You' pada Februari lalu, duo folk-pop asal Inggris, Seafret, kembali merilis lagu baru berjudul 'Wonderland'. Single ini diambil dari album ketiga mereka dengan judul sama yang siap dirilis pada 14 April mendatang. Album terbaru ini juga akan menjadi album pertama duo yang terdiri dari Jack Sedman dan Harry Draper sejak album "Most Of Us Are Strangers" di tahun 2020.


REGARD, ELLA HENDERSON - No Sleep [Single / Ministry of Sound]

DJ asal Kosovo-Albania Regard mengajak kolaborasi musisi asal Inggris, Ella Henderson di lagu baru, 'No Sleep'. Lagu kolaborasi pertama mereka ini, ditulis oleh Mark Ralph, Bryn Christopher, Sinai Tedros, Naitumela Masuku, dan Georgia Ku. Sementara Regard bertindak sebagai produser tunggal lagu ini.


MATCHBOX TWENTY - Wild Dogs (Running in a Slow Dream) [Alb. Where the Light Goes / Atlantic]

Rob Thomas, Brian Yale, Paul Doucette, dan Kyle Cook ini kembali ke industri musik setelah lebih dari 1 dekade lewat single terbaru mereka, 'Wild Dogs (Running In A Slow Dream)' yang penuh keceriaan dan optimisme. Lagu ini merupakan lagu pertama dari album studio kelima mereka yang akan datang, "Where the Light Goes" yang direncanakan akan rilis pada 26 Mei melalui Atlantic Records.


cung2