Ini 5 Alasan Mengapa Wajib Datang ke Fan Meeting Pak Bo Gum di Jakarta

Oleh: naya - 11 Jan 2017

Pak Bo Gum, aktor terkenal dari Korea Selatan saat ini tengah bersiap untuk menyapa para penggemarnya di Jakarta. Ajang temu penggemar atau fan meeting aktor pemeran Taek di drama Korea Reply 1988 dan Pangeran Mahkota Hyomyeong di drama Love in the Moonlight ini digelar pada Jumat, 13 Januari 2017 di The Kasablanka Hall, Kota Kasablanka Jakarta. Ini adalah fan meeting pertama yang digelar oleh Park Bo Gum di Jakarta.

Fan meeting yang akan dilakukan pada akhir pekan nanti merupakan bagian dari serangkaian tur Park Bo Gum yang rencananya digelar di 10 negara berbeda. Sebelumnya, aktor kelahiran 1993 ini sudah lebih dulu menggelar fan meeting di Kuala Lumpur, Malaysia pada 10 Desember 2016 serta di Hongkong pada 17 Desember 2016. Jakarta, Indonesia akan menjadi negara ketiga sebelum nantinya Park Bo Gum terbang ke Bangkok, Thailand pada 11 Februari.

Harga tiket untuk fan meeting di Jakarta memang  cukup mahal, berkisar antara Rp 750,000 untuk kategori Yellow hingga Rp 2,550,000 untuk kategori Blue. Tapi harga tiket tersebut rasanya layak untuk pengalaman sekali seumur hidup bisa bertemu langsung dengan Park Bo Gum. Selain bertemu langsung, dibawah ini adalah 5 aktifitas yang menjadi keuntungan tersendiri bila datang ke ajang Fan Meeting yang digelar pada Jumat, 13 Januari 2017 di The Kasablanka Hall, Kota Kasablanka Jakarta nanti.

1. Tak pernah dengar Park Bo Gum menyanyi live? Ini kesempatan satu-satunya!

https://www.youtube.com/embed/T3vFSNUYr6g

Di ajang fan meeting nanti, aktor Korea paling terkenal saat ini tersebut akan bernyanyi secara live di hadapan para penggemarnya. Belum pasti lagu apa saja yang akan dibawakan oleh Park Bo Gum, yang selama ini lebih dikenal dengan kemampuan aktingnya tersebut. Tapi bila dari pengalaman di fan meeting sebelumnya, Park Bo Gum akan menyanyikan lagu-lagu soundtrack dari drama yang ia bintangi, serta lagu berbahasa asli dari negara tersebut. Dan kali ini Park Bo Gum bakal membawakan lagu "Untukku" dari Chrisye. Baca disini buat lengkapnya

2. Berbagi cerita pengalaman hidup Park Bo Gum

Ya, yang menjadikan ajang fan meeting nanti begitu berkesan juga karena sang bintang papan atas Korea akan banyak menggelar ajang bincang-bincang secara langsung dengan penggemarnya. Park Bo Gum rupanya banyak membahas mengenai perjalanan hidup dan karirnya di dunia hiburan Korea Selatan.

3. Release foto-foto masa kecil dan pre-debut

Di fan meeting atau temu penggemar nanti pun akan terdapat layar yang menunjukan foto-foto Park Bo Gum. Tak sembarang foto, yang dirilis adalah foto yang belum pernah ditunjukan sebelumnya. Mulai dari foto Park Bo Gum di masa kanak-kanak, hingga masa-masa sebelum debut.

4. Ajang tanda tangan dan Hi-touch

Fan meeting memang tak akan lengkap tanpa adanya ajang tanda tangan. Begitupun untuk fan meeting Park Bo Gum di Jakarta nantinya. Ajang tanda tangan ini juga akan sekaligus memberikan kesempatan pada penggemar untuk hi-touch alias bersentuhan langsung dengan Park Bo Gum. Sst.. Kabarnya beberapa fans beruntung pun bisa mengambil foto selfie bersama Park Bo Gum juga loh!

5. Group foto bareng Park Bo Gum!

Diumumkan oleh pihak manajemen Park Bo Gum, nantinya akan ada 200 fans beruntung yang dipilih untuk melakukan group foto dengan sang idola. Tenang saja, meski dipilih 200 orang, tentu tak semuanya akan berfoto langsung dalam satu group foto! Biasanya group foto ini akan dibagi menjadi 20 hingga 25 orang dalam satu group. Tapi ingat, hanya untuk fans yang beruntung saja alias akan diundi! Duh, sudah tak sabar?

Nah, 5 keuntungan diatas memang yang akhirnya menjadikan fan meeting Park Bo Gum layak untuk didatangi. Jadi, sampai ketemu di fan meeting Park Bo Gum di Jakarta!

naya
More from Creative Disc