Single of The Day: Swedish House Mafia ft John Martin - Don't You Worry Child

Oleh: welly - 30 Oct 2012

Released by: Warner Music Indonesia

Detik-detik menuju “One Last Tour”, tour terakhir mereka sebelum menuju kevakuman bermusik yang tidak tentu, trio yang mengusung genre electronic trance asal Swedia, Swedish House Mafia kini mengeluarkan single terbaru (sekaligus terakhir) yang cukup emosional dan lebih “membumi” dibandingkan single-single sebelumnya. Single yang berjudul “Don’t You Worry Child” ini sukses membius penikmat musik di daratan Eropa dan Amerika Utara dengan menduduki nomor 1 pada chart Swedia serta Inggris, dan Top 10 di beberapa negara Eropa lainnya.

“Don’t You Worry Child” dapat dibilang merupakan sebuah karya trance yang lebih progresif, dimana penggunaan synthesizer sangat dominan dalam pembentukan chord yang bertubrukan dengan beat-beat berat yang dijatuhkan oleh DJ-DJ handal ini. Walaupun vokal John Martin terasa menyatu dengan keseluruhan instrumen yang dialunkan, namun Swedish House Mafia berhasil menyuguhkan musik yang mereka mainkan sebagai highlight utama dari lagu ini. Lebih lanjut, formula lagu ini sebenarnya biasa saja, dimana bagian verse digunakan untuk mengumpulkan energi dan crowd yang nantinya akan pecah begitu memasuki chorus. Namun hal yang berbeda adalah perasaan yang diusung di bagian chorus, yang entah mengapa ada perasaan merinding begitu saya mendengarkan bagian ini. Semua terkesan padu, menghibur, dan seru pada saat yang bersamaan.

Lirik lagu ini sendiri menegaskan bahwa dalam setiap kondisi atau situasi yang didera oleh setiap manusia pasti selalu ada maksud dan tujuan tertentu dibalik hal tersebut. Padahal mereka mengakui bahwa lagu ini sebenarnya terinspirasi oleh keindahan negara Australia. Aneh memang. Namun untuk urusan videoklipnya, dengan menyajikan footage konser terakhir mereka di Inggris pada bulan Juni 2012 kemarin, video ini sukses menyajikan seluruh semangat yang terdapat di lagu “Don’t You Worry Child” walaupun tidak merepresentasikan isi lagu ini secara utuh.

Ingin meninggalkan dunia musik dengan melepaskan kesan yang baik kepada para penggemar mereka sepertinya merupakan tujuan implisit yang ditunjukkan oleh trio yang digawangi oleh Axwell, Sebastian Ingrosso, dan Steve Angello ini. Merupakan sebuah euphoria yang paradoks mengetahui bahwa single ini merupakan single terbaru mereka namun juga merupakan single terakhir mereka sebelum menuju hiatus yang tak tentu. Apakah mereka akan kembali lagi nantinya? Let's hope so!

Lihat videonya

Official Website

(Galih / CreativeDisc Contributor)

Lyrics:

There was a time, I used to look into my father's eyes

In a happy home, I was a king I had a golden throne

Those days are gone, now the memories are on the wall

I hear the songs from the places where I was born

Up on the hill across the blue lake,

That's where I had my first heartbreak

I still remember how it all changed

My father said,

"Don't you worry, don't you worry, child

See heaven's got a plan for you

Don't you worry, don't you worry now"

Yeah!

"Don't you worry, don't you worry, child

See heaven's got a plan for you

Don't you worry, don't you worry now"

Yeah!

There was a time, I met a girl of a different kind.

We ruled the world, I thought I'll never lose her out of sight.

We were so young, I think of her now and then

I still hear the songs reminding me of a friend

Up on the hill across the blue lake,

That's where I had my first heartbreak

I still remember how it all changed

My father said,

"Don't you worry, don't you worry, child

See heaven's got a plan for you

Don't you worry, don't you worry now"

Yeah!

Oh, oh, oh!

See heaven's got a plan for you

"Don't you worry, don't you worry, child

See heaven's got a plan for you

Don't you worry, don't you worry now"

Yeah!

Oh, oh, oh, oh!

Yeah!

welly