Album of the Day: Ásgeir - In The Silence

Oleh: admincd - 10 Jun 2014

Released by: Sony Music Entertainment Indonesia

Mari luangkan sedikit waktu berkenalan dengan penyanyi asal Islandia, Ásgeir. Di negeri nun jauh disana itulah Ásgeir memulai debut pertamanya dengan meluncurkan album berjudul “Dýrð í dauðaþögn” pada tahun 2013. Lewat album inilah nyaris seluruh telinga di Islandia menikmati musik folk yang dia bawakan. Memang album pertama ini riuhnya hanya terdengar di negeri asalnya saja, bagaimana tidak seluruh lagu dalam albumnya ini berbahasa Islandia, yang nyatanya sangat terdengar tidak akrab ditelinga kita. Namum musik adalah bahasa universal, kesyahduan yang folk melodik Ásgeir akhirnya menembus batas wilayahnya sendiri.

Di pertengahan tahun 2013 silam, album pertamanya itu mulai dinikmati oleh banyak telinga di negera-negara tetangganya seperti Belgia, German. Sampai pada akhirnya sang penyanyi yang bernama lengkap Ásgeir Trausti ini memutuskan untuk merilis versi bahasa inggris seluruh lagu dalam debut albumnya ini dan dibantu oleh musisi asal amerika John Grant dalam proses translasinya. Sehingga pada awal tahun 2014 ini lahirlah album kedua yang diberi judul “In The Silence” yang merupakan terjemahan bahasa inggris dari judul album terdahulunya.

Album keduanya ini atau lebih tepatnya album translasi ini dimulai dengan memperkenalkan hits pertamanya yang berjudul "King and Cross" yang secara nyata berhasil memikat semua penikmat musik melodik folks. Melodik ringan dengan sentuhan emosi sangat terasa dalam lagu ini. menang inilah kekuatan Ásgei. Distribusi emosi terasa sangat kuat dan dalam tidak hanya dalam lagu ini saja. Hits keduanya “Going Home” yang terkesan sedikit riang dengan sedikit sentuhan EDM namun tidak meninggalkan kesan folks.

Sentuhan magis dari album ini telah merambah dunia internasional, lagu-lagunya telah berhasil memasuki tangga lagu mancanegara, memang tidak top chart namun untuk sebuah debutan folks di kancah musik international hal ini telah menjadi sebuah prestasi tersendiri. Beberapa negara seperti Australia, Denmark dan France bahkan menominasikan untuk kategori pendatang musik terbaik tahun ini, bahkan di Jepang hits pertamanya nyaris memasuki top chart negri matahari terbit ini.

Mungkin terlalu dini dan gegabah untuk menyebut Ásgeir sebagai next-big-thing namun kita tidak bisa memprediksi masa depan, lagi pula musik bukannya bursa saham yang harus diperkirakan dan prediksi musik adalah momen terkini yang menyatukan raga dan imaji. Jadi marilah rehat sejenak dan larut dalam cerita yang penuh emosi yang dibawakan Ásgeir kali ini.

Official Website

Rate the album:

[ratings]

Buy album on iTunes

(Abdyka)

TRACKLIST

Track

#

Song titleLengthIcelandic original song title

from album Dýrð í dauðaþögn

Length

of Dýrð í dauðaþögn version

1.
"Higher"
3:22
"Hærra"
3:25
2.
"In the Silence"
3:54
"Dýrð í dauðaþögn"
3:56
3.
"Summer Guest"
3:44
"Sumargestur"
3:51
4.
"King and Cross"
3:32
"Leyndarmál"
3:39
5.
"Was There Nothing?"
3:48
"Hljóða nótt"
3:58
6.
"Torrent"
3:36
"Nýfallið regn"
3:40
7.
"Going Home"
4:50
"Heimförin"
4:53
8.
"Head in the Snow"
4:14
"Að grafa sig í fönn"
4:16
9.
"In Harmony"
4:18
"Samhljómur"
4:25
10.
"On That Day"
3:45
"Þennan dag"
3:46

admincd
More from Creative Disc