12 Besar! Season 8! The Voice mengungguli setiap talent show di Amerika Serikat. Kini kita berada di posisi dimana warga AS lah penentu siapa yang akan bertahan dan siapa yang akan tersisih, plus siapa yang akan mendapat kesempatan kedua melalui Instant Save yang terselenggara di Twitter. Bersama Reba McEntire sebagai advisor, keempat coach; Adam Levine, Pharrell Williams, Christina Aguilera, dan Blake Shelton siap memanaskan arena!
#TeamBlake Hannah Kirby - Edge of Seventeen
Blake masih tergila-gila dengan goyangan Hannah di babak Knockouts dulu. Ia susah move on dari hal tersebut, mungkin karena perawakan gadis muda ini yang cenderung kaku, kurang luwes. Tapi untuk vokal, ia termasuk yang juara. Penampilannya kian hari kian asik untuk dinikmati. Hannah terlihat lebih santai dari dulu. Dan menurut Pharrell, publik bisa lebih mengerti dengan Hannah setelah penampilan ini.
#TeamAdam Brian Johnson - If I Ever Lose My Faith in You
Hal terpenting yang ingin Reba sampaikan kepada Brian adalah untuk mendedikasikan lagunya ini kepada seseorang yang istimewa. Tentu, ia pasti memilih sang istri sebagai tautan emosi dalam membawakan lagu milik Sting ini. Yang dapat dicermati oleh Christina adalah keberhasilan Brian mengatasi segala halangan yang datang saat sesi latihan sehingga tampil sempurna di panggung.
#TeamXtina India Carney - Take Me to Church
Reba sangat menyukai saat seorang vokalis wanita membawakan lagu pria. Ini nih, kesempatan yang pas buat India untuk bukan hanya menaklukkan lagu cowok, tapi juga lagu rock yang di luar elemen musiknya. Christina sebagai coach memberi contoh improvisasi yang harus India tampilkan. Adam sangat yakin kalau India mampu meraih banyak fans yang tak cuma mencintainya, tapi juga terus mendukungnya.
#TeamPharrell Mia Z - Miss You
Ada beberapa catatan teknis yang Pharrell tekankan pada Mia. Ia pun menyanggupinya untuk memberi penampilan bernilai A untuk lagu The Rolling Stones ini. Meskipun masih berusia sangat muda, Mia memiliki kemampuan yang jauh di atas usianya. Lihat, Blake saja sampai memuji betapa inventif seorang Mia Z.
#TeamAdam Deanna Johnson - Oceans
Lagu religi sejauh ini telah berhasil mengubah Koryn dan Joshua sebagai hero, dan mungkin itu akan berhasil pula pada Deanna. Ia membawakan lagu Hillsong United yang mungkin akan menambahkan kepercayaan dirinya dan posisi top pada perolehan vote. Karena masalah teknis, bagian depan penampilannya sulit untuk didengar. Blake dan Christina mengomentari hal ini, sebelum akhirnya mereka memuji penampilan Deanna yang membaik.
#TeamPharrell Sawyer Fredericks - Imagine
Baik Pharrell, Sawyer, dan Reba ternyata memiliki zodiak yang sama. Sesi latihan ini pun seperti menjadi ajang ramah tamah bagi ketiganya. Dalam performanya yang tidak sempurna, Sawyer menemukan kemampuan dirinya yang lain, yaitu untuk tetap calm meskipun ia gagal mencapai not yang diinginkan. Adam membagi sedikit kredit kepada Pharrell yang berhasil melatih pria muda ini.
#TeamXtina Rob Taylor - I Put a Spell on You
Saking banyaknya artis yang membawakan ulang lagu ini, termasuk yang teranyar Annie Lennox dalam album peraih nominasi Grammy "Nostalgia", Reba mewajibkan Rob memberikan cita rasanya pada lagu tersebut. Christina mengendus adanya kekurangpercayaan diri saat sesi latihan, sehingga ia mencontohkan bagaimana Rob bisa mengeksekusi nada yang diinginkan. Hasilnya, Rob cukup menghipnotis.
#TeamBlake Corey Kent White - Why
Sejujurnya, saya mulai menyukai Corey. Gayanya yang santai memang berbanding terbalik dengan vokalis heboh seperti Kimberly ataupun Hannah, tapi ia juga memiliki kharisma yang tidak kalau dari India maupun Joshua. Di penampilannya yang ini, Blake menyatakan kalau Corey tak menyanyikan lagunya dengan sempurna, tapi ia menyampaikan liriknya dengan sempurna.
#TeamPharrell Koryn Hawthorne - Stronger
Yang membuat Pharrell semakin suka dan percaya dengan Koryn adalah ia punya visi untuk penampilannya sendiri. Koryn ingin intro penampilannya berdasar dari chorus lagu. Pemotongan-pemotongan yang terjadi untuk menempatkan lagu dalam durasi 2 menit sekilas terdengar agak meragukan, tapi dengan vokal yang kuat, Koryn tampak seperti juara. Dan by the way, ia tidak mengetahui kalau Kelly Clarkson adalah menantunya Reba.
#TeamAdam Joshua Davis - America
Titah Adam untuk Joshua adalah untuk meninggalkan gitarnya. Jelas itu membuat Josh merasa kurang nyaman, tapi akhirnya ia menyanggupi apa keinginan sang coach. Blake tidak mengenal lagu yang dibawakan oleh Josh, sebaliknya, Christina merasa kembali dibawa ke jaman "Almost Famous" dengan lagu ini.
#TeamBlake Meghan Linsey - Girl Crush
Ya Meghan mengaku kalau dirinya bukan lagu penyanyi country, tapi pulang kampung dengan membawakan lagu Little Big Town sepertinya bukan sebuah dosa. Catatan yang Reba berikan adalah bedakan antara edgy dan soft. You did it, kata Pharrell setelah penampilannya. Sementara Adam membenci Blake karema Meghan ada di timnya.
#TeamXtina Kimberly Nichole - House of the Rising Sun
Sanggupkah Kimberly melampaui penampilannya yang fenomenal di babak Playoffs kemarin? Jawabannya adalah ya. Ia kembali meluluhlantakkan panggung The Voice dengan penampilan yang prima. Yang lucu dari penampilan ini adalah saat juri dipersilahkan untuk berkomentar, Adam hanya sanggup berujar "Whaaattt?!!!"
So, 12 kontestan telah tampil. Sawyer, Kimberly, dan Meghan adalah tiga kontestan yang mendapat keuntungan dengan poin berlipat karena lagu mereka sempat tembus ke Top 10 iTunes chart di AS. Nick Jonas hadir membawakan 'Chains' sebagai pembuka, masing-masing #TeamBlake dan #TeamXtina juga tampil dengan coach-nya sebelum akhirnya diumumkan bottom 3.
#TeamPharrell Mia Z - Stormy Monday
#TeamAdam Brian Johnson - Amazed
#TeamAdam Deanna Johnson - It Will Rain
Setelah kesempatan Instant Save diberikan lewat Twitter, akhirnya Denna terselamatkan untuk melaju ke Top 10, dan Mia beserta Brian harus tersisih.
Ai Hasibuan
CreativeDisc Contributor