Album of The Day: OMI - Me 4 U

Oleh: admincd - 18 Nov 2015

Released by: Sony Music Entertainment Indonesia

Susah untuk ga jatuh cinta sama 'Cheerleader'-nya Omi? Lagu ini sangat menghibur. Alunan musik yang ringan, tidak terlalu nge-beat tidak pula terlalu slow, lagu ini telah meracuni telinga para penikmat musik di seluruh dunia. Nah, sekarang kalikan itu dengan angka 14, maka akan berlipat ganda hiburan yang didapat dari Omi. Album "Me 4 U" yang ia rilis menjelang akhir tahun ini merupakan kesenangan mutlak. Dari satu lagu ke selanjutnya, bertubi-tubi melancarkan good feeling ke pendengar.

Keunikan Omi yang menjual gaya reggae Jamaikanya mungkin membuatnya sebagai tertuduh pengikut jejak Akon. Tak apa, karena sebenarnya mendekatkan diri dengan nama setenar Akon merupakan nilai familiar yang bisa dijadikan kekuatan. Toh akhirnya orang akan melirik dirinya karena rasa penasaran yang muncul. Nah, untuk itu Omi enggak menyia-nyiakan kesempatannya untuk terkenal. Selain 'Cheerleader' yang diremix dengan gaya Felix Jaehn dan berhasil menjadi global hit, nomor-nomor lain pun dipersiapkan untuk menjadi hiburan kelas satu dalam album ini. Ia meremix 'These Are the Days' dengan Luca Schreiner dan 'Sing It Out Loud' dengan Freddy Verano untuk menjadikan kedua track tersebut lebih relevan dengan gumpalan lagu lain.

Juga, Omi melakukan kolaborasi dengan AronChupa di lagu 'Drop In the Ocean', Busy Signal di lagu 'Color of My Lips', dan Erik Hassle di lagu 'Midnight Serenade' dengan niatan menambah nilai plus terhadap albumnya ini (termasuk 'Me 4 U' yang dibawakan secara duet dengan Sarah West). Asistensi disini kemudian diharapkan mampu membantu pembentukan nama Omi sebagai sebuah brand yang bersaing di antara para artis baru. Keberhasilan pertama Omi di jalur ini adalah dengan bergabung dalam salah satu show di rangkaian tur dari Taylor Swift. Selanjutnya, headlining turnya sendiri mungkin.

What I like about this album adalah kita enggak usah harus bersusah payah untuk menyukainya. Beberapa objek yang ia angkat sebagai lagu bukan merupakan tema berat yang membebani pendengar, seperti 'Cheerleader', 'Hula Hoop', ataupun 'Fireworks'. Bahkan saat ia coba menyanyikan balada seperti 'Standing On All Threes', yang ada justru wujud musik yang merembes ke rock, datang dari erangan gitar elektrik di dalamnya. Dengarkan juga 'Hitchhiker' yang bisa membantu kita untuk mengenali Omi sebagai seniman, bukan performer semata.

Mendengarkan album ini secara penuh akan memberi kita pencerahan betapa dalam dan luasnya potensi seni yang Omi punya. Jika menilai album ini hanya dari single-single yang dirilis, 'Cheerleader', 'Hula Hoop', dan 'Babylon' saja, maka kita akan dibutakan bahwa sebenarnya Omi punya "simpanan" lain di album yang justru mendekatkannya pada beberapa vokalis papan atas seperti Chris Brown ataupun Usher. Dengar baru percaya!


iTunes

Official Website

TRACKLIST

1. Cheerleader (Felix Jaehn Remix) 3.01

2. Babylon 3.23

3. Drop In The Oceans (feat. AronChupa) 2.57

4. These Are The Days (Luca Schreiner Remix) 3.08

5. Hula Hoop 3.26

6. Standing On All Threes 3.17

7. Promised Land 2.58

8. Clolor Of My Lips (feat. Busy Signal) 3.10

9. Stir It 3.40

10. Fireworks 3.15

11. Midnight Serenade (feat. Erik Hassle) 3.27

12. Hitchhiker 3.25

13. Me 4 U 3.10

14. Sing It Out Loud (Freddy Verano Remix) 3.41

Ai Hasibuan

CreativeDisc Contributor

@hasibuanai11

admincd
More from Creative Disc