Pendapatan Michael Jackson Ternyata Lebih Besar Saat Wafat Ketimbang Masih Hidup

Oleh: admincd - 30 Aug 2018

Selamat ulang tahun sang Raja Pop Michael Jackson. Tepat pada tanggal 29 Agustus ini ia berusia 60 tahun. Sayangnya ia telah meninggalkan kita untuk selamanya karena telah menutup mata di usia 50 tahun di tahun 2009 lalu.

Meski telah cukup lama wafat, ternyata Michael Jackson masih merupakan sumber pendapatan besar. Dikabarakan jika Micaheel kini mendapatkan pemasukan yang lebih tinggi dibandingkan saat masih hidup, sebagaimana yang disebut oleh sebuah dokumen pengadilan yang baru saja mengemuka.

Saat Michael meninggal dunia, dilaporkan jika ia memiliki utang sebesar $500 juta. Dokumen tadi mengkalim jika pihak eksekutor warisan Michael telah menyingkirkan sebagian besar tagihan utang tadi, meski masih tersisa beberapa. Hanya saja, sebagaimana laporan The Mirror, pihak Michael telah menghasilkan sebesar $74 juta di tahun 2015 lalu.

Detil ini terangkat dalam sebuah dokumen setebal 73 halaman yang didokumentasikan di pengadilan Los Angeles oleh eksekutor Michael. Pendapatan yang diraih Michael antara lain dari hak penerbitan karya-karyanya, yang menghasilkan total sebesar $2,448,584.99. Sementara itu, divisi merchandise Michael, Triumph International, merupakan penghasil dollar terbesar dengan total $18.8 juta.

Kabar lain, pihak Michael dan Sony Music telah dibebaskan dari tuntutan hukum yang telah lama berlangsung dan menuduh jika tiga track dari album anumerta milik sang legenda, "Michael", sebenarnya tidak memiliki kandungan vokal Michael sama sekali.

admincd
More from Creative Disc