Highlight, Lyn, Lovelyz, KARD, Snuper di Jakarta: Singkat dan Berkesan

Oleh: sheyla - 11 Oct 2018

K-pop Concert menjadi salah satu rangkaian K-Content Expo 2018 yang diadakan oleh Korea Creative Content Agency (KOCCA) di Mall Kota Kasablanka, 6 Oktober 2018 lalu. Walau masing-masing penampil hanya membawakan tiga lagu, Snuper, KARD, Calvin Jeremy, Lovelyz, Lyn dan Highlight sukses menghibur penggemar K-pop!

Snuper menjadi pembuka kemeriahan malam itu dengan setelan merah muda yang manis dan aksi yang seru. Membawakan ‘Meteor,’ Snuper tampak girang saat banyak penonton yang ikut sing along, tak menyangka mereka juga punya penggemar di Indonesia. Keenam lelaki ini memang pertama kalinya tampil di Indonesia. ‘Platonic Love’ dan ‘Tullips,’ jadi lagu yang mereka bawakan berikutnya. “Sebentar lagi kami akan merilis lagu baru, semoga kalian suka ya!” 8 Oktober ini, Snuper merilis lagu baru yang berjudul ‘You In My Eyes.’ Sayang sekali ya, hanya beda beberapa hari. Andaikan kita bisa lihat Suhyun, Sangil, Taewoong, Woosung, Sangho dan Sebin membawakan lagu ini live.

KARD menjadi penampil kedua malam itu. Grup co-ed beranggotakan J.Seph, B.M, Jeon So Min dan Jeon Jin Woo ini tetap sukses membuat reaksi penonton semakin meriah, di kali kedua mereka tampil di Indonesia tahun ini. Membawakan ‘Ride on the Wind,’ ‘Don’t Recall’ dan ‘Oh Na Na,’ mereka mengaku senang bisa tampil lagi di Indonesia. Jiwoo sang maknae juga menyampaikan rasa dukanya atas bencana alam yang terjadi di Sulawesi baru-baru ini.

Selanjutnya, Calvin Jeremy mewakilkan Indonesia. Ternyata antusiasme penonton sama tingginya dengan saat penampilan artis-artis asal Korea! Calvin membawakan ‘Alright,’ ‘Nostalgia’ dan ‘Berdua.’ Akhir tahun lalu, Calvin bekerja sama dengan Korean Tourism Organization (KTO) untuk video klip ‘Nostalgia’ yang proses syutingnya dilakukan di provinsi Gangwon. Mungkin karena itulah Calvin terasa dekat dengan Korea Selatan hingga menjadi satu-satunya musisi Indonesia yang tampil di gelaran persahabatan Korea Selatan dan Indonesia ini. “Kamsahamnida!” “Saranghae!” Teriak Calvin berkali-kali. Oppa detected!’

Berikutnya, Lovelyz yang bernaung di bawah Wollim Entertainment, sungguh membuat penonton histeris.  Baby Soul, Jiae, Jisoo, Mijoo, Kei, Jin, Sujeong dan Yein dengan outfit biru-muda dan putih yang lembut, membawakan ’That Day,’ ‘Now, We’ dan ‘Ah-Choo’. Mereka mengaku senang sekali akhirnya bisa tampil di Indonesia, karena sudah lama mereka ingin bertemu fans mereka di Indonesia.

Lyn sang “Ratu Soundtrack Drama Korea” menjadi salah satu penampil malam itu. Dengan balutan gaun warna hitam, Lyn tampil dengan suaranya yang powerful, ditemani cuplikan drama di layar panggung. Penyanyi bernama asli Lee Se Jin ini membawakan ‘My Destiny’ (OST. My Love From the Stars), ‘Back in Time’ (OST. Moon Embraces the Sun) dan ‘We Were in Love.’ Lyn mungkin salah satu penampil yang meninggalkan kesan paling mendalam malam itu. Reaksinya sungguh alami dan bersahabat! Dirinya sempat kaget karena hampir semua penonton hafal lirik lagunya! “Banyak fans Indonesia yang suka mengirimkan komentar di media sosialku, jadi aku ingin sekali bertemu dengan kalian.” Katanya. Seperti Lovelyz, Lyn juga menyampaikan duka citanya untuk bencana alam di Sulawesi. “Sebelum ke sini, aku dengar terjadi bencana di Sulawesi. Aku jadi ikut merasa sedih sekali. Semoga penampilanku malam ini bisa menghibur para korban, keluarga, dan yang lainnya.” katanya.

Sebagai penutup acara, Highlight langsung mengguncang venue The Kasablanka dengan ‘Plz Don’t Be Sad.” Kali ini mereka hanya tampil berempat karena sang leader, Yoon Doojoon sedang menjalankan wajib militer di Korea Selatan. Yong Junhyung, Yang Yoseob, Lee Gikwang dan Son Dongwoon memang menjadi penampil yang paling dinantikan malam itu. “Saat kami tampil di Indonesia nanti, kami pasti sudah berlima lagi.” Kata mereka. Saat ini, kelima member Highlight memang sudah memasuki batas akhir usia wajib militer, jadi tak bisa dipungkiri, sebentar lagi mereka pun akan ikut melaksanakan kewajiban negara. Menutup acara dengan ‘Calling You’ dan ‘Beautiful Night,’ penonton kompak berteriak meminta encore.

Sayangnya acara harus berakhir dengan durasi sekitar 1,5 jam. Kurang lama memang, tapi tak apalah, fans K-pop sudah cukup berbahagia melihat enam penampil sekaligus. Semoga artis-artis yang tampil kemarin malam cepat kembali ke Indonesia, ya!

Artikel ini pertama kali tampil di daebaknews.co

sheyla
More from Creative Disc