Raisa Menggelar Showcase "It's Personal" yang Rasanya Seperti Intimate Concert

Oleh: jeni - 18 May 2022

Setelah menunda konser solonya karena terhalang pandemi, Raisa akhirnya menggelar showcase bertajuk "It's Personal" pada hari Minggu 15 Mei 2022 di Tennis Indoor Senayan, Jakarta. Showcase ini seolah membawa angin segar di industri pertunjukan musik yang sempat mati suri selama dua tahun. Raisa membuktikan bahwa semua orang, baik para penggemar, penggiat musik, pekerja di balik layar, hingga penyanyinya sendiri, memang sudah sangat merindukan suasana live show semegah ini.

Seperti judulnya, "It's Personal" menjadi pertunjukan yang sangat intim bagi Raisa dan penggemarnya, Your Raisa. Dibuka dengan lagu "Cinta Sederhana", Raisa tampil dengan mini dress dibalut blazer merah yang cantik. Tidak hanya menyajikan pertunjukan dengan lagu-lagu andalan dan lagu-lagu dari album baru, showcase ini juga membuka sisi lain kehidupan Raisa. Di balik lagu-lagu yang ia bawakan, banyak sekali cerita dan renungan yang tak disangka ternyata memiliki arti begitu dalam. Salah satunya adalah ketika Raisa hendak menyanyikan lagu "Jangan Cepat berlalu" yang cukup emosional hingga membuatnya meneteskan air mata ketika bernyanyi.

Showcase ini berlangsung selama 2 jam dan Raisa telah mempersembahkan sebuah pertunjukan yang spektakuler. Di tengah-tengah show, lagu "Someday" yang merupakan hasil kolaborasinya dengan penyanyi Korea Selatan, Sam Kim, ia bawakan dengan menghadirkan seorang guest star. Siapa lagi kalau bukan Kaleb J, yang juga pernah tampil duet dengannya untuk lagu itu. Tidak hanya lagu-lagu dari album It's Personal, Raisa juga membawakan single-single lawasnya yang melegenda dalam sebuah medley: Jatuh Hati, Usai di Sini, Apalah Arti Menunggu, dan Mantan Terindah.

Sulit untuk menganggap bahwa pertunjukan ini sebenarnya adalah appetizer dari konser yang sesungguhnya akan digelar nanti. "Ini memang baru showcase, tapi rasanya seperti konser, karena semua orang yang terlibat begitu all out untuk mewujudkannya. Aku rasa mereka semua juga sangat bersemangat karena sudah lama tidak melakukan ini sejak pandemi" ungkap Raisa dalam konferensi pers yang digelar usai pertunjukan.

Setlist:

Opening

  1. Opening + Cinta Sederhana
  2. Serba Salah
  3. Teman Biasa
  4. 4.You Better Believe Me

    5. Could It Be Love

    1. Jangan Cepat Berlalu + Musik Transisi 1
    2. Ragu (Gitaran)
    3. Long Nights (Piano+Gitar)

    9. Tentang Dirimu

    1. Love You Longer (Gitar)
    2. Bahasa Kalbu + Musik Transisi
    3. You
    4. Kutukan
    5. Someday

    15. Medley: Jatuh Hati, Usai Di Sini, Apalah Arti Menunggu, Mantan Terindah

    16. Kali Kedua + Outro

    Encore

    17. Berdamai

    18.  Love & Let Go

    Foto: Nareen

    Tesk: Jeni

    jeni
More from Creative Disc