CreativeDisc Exclusive Interview With Gavendri: Tampar Remaja dengan Realita Lewat Single 'The Party Is Over'

Oleh: riadini - 22 Feb 2024
CreativeDisc Exclusive Interview With Gavendri: Tampar Remaja dengan Realita Lewat Single 'The Party Is Over'

Musisi tanah air yang baru saja meluncurkan single kolaborasinya dengan Tuantigabelas berjudul 'The Party Is Over', Gavendri, akan segera melepas album di bulan Mei ini!

Single terbaru tersebut diungkapkan menjadi single terakhir yang dibagikan sebelum merilis albumnya, "Sympathy Empathy," menyusul pendahulunya 'Empathy Is A Bitch' dan 'Wait A Minute.' Album perdananya juga menjadi kelanjutan dari EP 5 lagu yang dilepas pada 2022 lalu, "Tired."

CreativeDisc pun berkesempatan untuk melakukan interview bareng Gavendri dan membahas soal konsep albumnya yang berkisah tentang lika-liku kehidupan lewat 10 lagu di dalamnya.

Percakapan kami dimulai dengan Gavendri yang memperkenalkan dirinya sebagai seorang penyanyi sekaligus penulis lagu yang mulai aktif sejak tahun 2021 yang fokus membuat lagu bergenre soul serta R&B, meski tidak menutup kemungkinan akan mencoba berbagai jenis genre yang lain.

Berbicara mengenai single kolaborasi, 'The Party Is Over,' Gavendri menungkapkan bahwa inspirasi lagu tersebut diambil dari pengalaman pribadi, dimana ia berbagi kisah tentang bagaimana seseorang yang baru beranjak dewasa sering salah mengambil keputusan yang akibatnya akan diraskan kemudian. Single ini pun dilengkapi dengan video lirik dengan video musik yang juga akan segera diluncurkan. Jadi ditunggu ya!

Dalam interview kami, Gavendri juga mengungkap nama-nama musisi yang menginspirasi pembuatan albumnya kali ini termasuk Alicia Keys! Ia juga memberi motivasi buat para pejuang mimpi lewat kalimat pamungkasnya, "Mulai aja dulu!"

Simak wawancara lengkap kami bersama Gavendri di sini!

 

 

 

 

 

riadini