Creative Disc Exclusive Single - 11 Maret 2024

Oleh: cung2 - 11 Mar 2024
Creative Disc Exclusive Single - 11 Maret 2024

ARIANA GRANDE - we can't be friends (wait for your love) [Alb. Eternal Sunshine / Republic]

Ariana Grande merilis album studio ketujuhnya, "Eternal Sunshine," yang terinspirasi oleh film tahun 2004. Album ini menampilkan 13 lagu diproduksi oleh Ariana Grande, Ilya Salmanzadeh, dan Max Martin. Setelah single pertama, 'Yes, And?', Ariana merilis single kedua 'We Can’t Be Friends (Wait for Your Love)' bersama dengan video musiknya, pada 8 Maret.

 

MATT CHAMPION, JENNIE - Slow Motion [Alb. Mika’s Laundry / RCA]

Matt Champion dan Jennie BLACKPINK merilis kolaborasi mereka, 'Slow Motion'. Lagu ini jadi single ketiga Matt Champion, sebelum merilis album debutnya, "Mika’s Laundry," pada 22 Maret. Ini juga rilisan pertama Jennie BLACKPINK setelah dirinya mendirikan agensi ODD ATELIER. Lagu ini rilis 8 Maret.

 

LAUFEY - Goddess [Alb. Bewitched: The Goddess Edition / AWAL]

Musisi Tionghoa Islandia, Laufey, akan merilis "Bewitched: The Goddess Edition," versi deluxe dari album keduanya pada 26 April. Album yang memenangkan Grammy Best Traditional Pop Vocal Album Grammy 2024 memuat empat lagu baru yang menampilkan ekspresi dirinya dengan cara yang lebih "jujur dan mentah" dari sebelumnya, salah satunya adalah ‘Goddess’. Lagu ini rilis 6 Maret.

 

D4VD - My House Is Not A Home [Single / Interscope]

d4vd merilis lagu balada introspektif berjudul ‘My House Is Not A Home’. Ditulis oleh David Burke, Jack Hallenbeck, Lucio Westmoreland, dan Scott James, lagu ini menggambarkan perasaan kesepian dan jatuh cinta pada waktu dan tempat yang salah setelah pindah ke Los Angeles. Lagu ini rilis 8 Maret.

 

ELIJAH WOODS - losing a friend [Single / Elijah Woods]

Elijah Woods merilis single terbarunya, 'losing a friend' yang mengisahkan perasaan kehilangan dalam sebuah hubungan. Lagu ini disajikan dengan permainan piano lembut dan melodi yang menyenangkan. Lagu ini rilis 8 Maret.

 

APL.DE.AP, SANDARA PARK - 2 Proud [Single / Allan Pineda]

Apl.De.Ap dan Sandara Park merilis single kolaborasi '2 Proud', yang menggambarkan dinamika tarik-ulur dalam suatu hubungan. Diproduseri oleh Keith Harris, lagu ini menampilkan suasana santai dengan instrumen yang halus, serta video musik musim panas karya sutradara Ben Mor. Lagu ini rilis 8 Maret.

 

FLO - Walk Like This [Single / Island]

Girl grup Inggris, FLO, merilis single baru 'Walk Like This' yang menjadi musik pertama mereka dalam 8 bulan sejak EP "3 of Us" (Juli 2023). Dengan getaran seksi, ceria, dan penuh energi, FLO berharap lagu ini memberikan rasa percaya diri dan semangat positif kepada pendengarnya. Lagu ini rilis 8 Maret.

 

LUKE HEMMINGS - Shake [EP. Boy / Arista]

Luke Hemmings, vokalis 5 Seconds of Summer, akan merilis EP berisi 7 lagu dan merupakan proyek pertamanya dalam tiga tahun sejak album solo pertama pada tahun 2021. Hemmings menggambarkan lagu-lagu dalam EP ini sebagai refleksi tentang pertanyaan diri dan dunia, mengeksplorasi emosi, ketakutan, dan kesedihan. Salah satunya adalah ‘Shake’, yang dirilis 6 Maret.

 

RLY - Ring The Alarm [EP. Generation / Darco]

Girl group Inggris, RLY, akan merilis album debut "Generation" 19 April 2024. Setelah memenangkan X-Factor: The Band UK pada tahun 2019, mereka menjadi satu-satunya pemenang yang tidak segera merilis single. EP debut ini, akan berisi lima lagu, dan salah satu singlenya, ‘Ring The Alarm’, mencerminkan pengalaman hidup mereka sebagai kelompok perempuan muda. Lagu ini rilis 7 Maret.

 

NEW KIDS ON THE BLOCK - Kids [Alb. Still Kids / BMG]

New Kids on the Block (NKOTB) mengumumkan album baru berjudul "Still Kids" yang akan dirilis pada 17 Mei melalui BMG. Single pertama, 'Kids,' memberikan gambaran album berisi 14 lagu yang menjadi album pertama NKOTB dalam 11 tahun. Lagu ini dipremierekan di The Kelly Clarkson Show, 8 Maret.

cung2