Creative Disc Exclusive Single – 15 Desember 2025

Oleh: cung2 - 15 Dec 2025

ONEREPUBLIC – Give Me Something [OST. Arknights Endfield / BMG]

OneRepublic merilis lagu baru ‘Give Me Something (for Arknights Endfield)’ sebagai theme track untuk game RPG “Arknights: Endfield”, hasil kolaborasi dengan publisher global GRYPHLINE. Lagu ini ditulis dan diproduseri oleh Ryan Tedder, Brent Kutzle, dan Simon Oscroft, serta dilengkapi video musik berisi cuplikan gameplay. Proyek ini lahir dari kecintaan personal para personel OneRepublic terhadap dunia video game. Lagu ini dirilis tanggal 11 Desember 2025.

DAVID KUSHNER – Bittersweet Dreams [Single / Miserable]

David Kushner merilis single emosional ‘Bittersweet Dreams’ setelah lama diantisipasi sejak versi demonya beredar di media sosial. Lagu ini mengangkat tema kehilangan, relasi yang rumit, dan pergulatan batin, dengan pendekatan vokal berat serta aransemen minimalis khas Kushner. ‘Bittersweet Dreams’ juga telah menjadi bagian dari setlist tur terbarunya sebelum akhirnya dirilis resmi. Lagu ini dirilis tanggal 12 Desember 2025.

COSMO’S MIDNIGHT – 45 [Single / ONErpm]

Cosmo’s Midnight menutup tahun 2025 dengan merilis single cerah ‘45’ yang dipenuhi nuansa summer jam dan energi positif. Lagu ini menghadirkan perpaduan perkusi hidup, synth cerah, dan groove santai khas duo asal Sydney tersebut. ‘45’ dirilis sebagai penutup manis sebelum mereka kembali menyapa penggemar di musim panas berikutnya. Lagu ini dirilis tanggal 12 Desember 2025.

A7S; HEADER – Dreaming [Single / Spinnin’ Records]

A7S kembali berkolaborasi dengan duo elektronik asal Prancis, HEADER, lewat single ‘Dreaming’, menandai reuni mereka setelah empat tahun. Lagu ini melanjutkan perjalanan rilisan A7S sepanjang 2025 sekaligus menjadi single kedua HEADER tahun ini. ‘Dreaming’ juga hadir bersama video musik berlatar gurun putih yang digarap sutradara Will Bea. Lagu ini dirilis tanggal 5 Desember 2025.

FORAGER – Pomeranian [Single / La Reserve Records]

FORAGER merilis single ‘Pomeranian’ sebagai bagian dari album mendatang “Even a Child Can Cover the Sun with a Finger”. Lagu ini memadukan pop alternative ringan dengan sentuhan glam rock era 80-an yang menjadi ciri khas mereka. Secara lirik, ‘Pomeranian’ menggunakan metafora untuk menyoroti dinamika budaya dan estetika kehidupan modern. Lagu ini dirilis tanggal 24 Oktober 2025.

SIX60 – We Made It [Single / Massive Entertainment]

SIX60 membuka era baru mereka dengan merilis ‘We Made It’, single pembuka dari album studio terbaru yang dijadwalkan rilis pada 2026. Lagu ini mengusung nuansa pop-reggae hangat dengan tema rasa syukur dan perayaan pencapaian. ‘We Made It’ juga telah dibawakan secara live sebelum rilis resminya. Lagu ini dirilis tanggal 12 Desember 2025.

FLO – Recently Deleted [Alb. Access All Areas: Unlocked / Island]

FLO merilis ‘Recently Deleted’ sebagai fan-track spesial dalam edisi deluxe album debut mereka, “Access All Areas: Unlocked”. Lagu ini menghadirkan nuansa R&B 90-an dengan harmoni vokal khas FLO yang hangat dan nostalgik. Rilisan ini menjadi bentuk apresiasi FLO atas dukungan penggemar sepanjang era debut mereka. Lagu ini dirilis tanggal 12 Desember 2025.

FATBOY SLIM; THE ROLLING STONES – Satisfaction Skank [Single / Southern Fried]

Setelah 25 tahun beredar sebagai bootleg legendaris, ‘Satisfaction Skank’ akhirnya dirilis resmi dengan izin penuh dari The Rolling Stones. Lagu ini memadukan elemen ‘(I Can’t Get No) Satisfaction’ dengan beat ikonik ‘The Rockafeller Skank’. Rilisan ini menandai pertemuan lintas generasi antara rock klasik dan big beat. Lagu ini dirilis tanggal 11 Desember 2025.

CLINTON KANE – Miserable [Single / Clinton Kane]

Clinton Kane merilis ‘miserable’ sebagai pembuka era independennya sekaligus pengantar mixtape “4350 S Hualapai Way”. Lagu ini menggambarkan fase emosional pasca-perpisahan dengan pendekatan lirik jujur dan tanpa filter. ‘miserable’ juga menjadi lagu yang telah lama diminta penggemar sejak pertama kali dibawakan secara live. Lagu ini dirilis tanggal 5 Desember 2025

ALLDAY PROJECT – Look At Me [EP. ALLDAY PROJECT / THEBLACKLABEL]

ALLDAY PROJECT merilis EP debut bertajuk “ALLDAY PROJECT” yang memuat enam lagu, termasuk single utama ‘Look at Me’. Grup co-ed ini sebelumnya mencuri perhatian lewat ‘Famous’ dan ‘One More Time’ yang sukses di berbagai tangga lagu. Perilisan EP ini semakin mengukuhkan posisi mereka sebagai rookie yang diperhitungkan. Lagu ini dirilis tanggal 8 Desember 2025.

Author

cung2

More from Creativedisc