(G)I-dle Rilis Mini-Album Keempat, “I Burn” Bertema Patah Hati Penuh Optimisme

Oleh: sheyla - 14 Jan 2021 | Views: 89

Girl group asuhan Cube Entertainment, (G)I-dle, kembali dengan mini-album keempatnya berjudul “I Burn” pada 11/01 lalu. Mini-album yang berisi enam lagu ini memiliki tiga versi konsep, yakni Winter, Flower dan Fire, dengan ‘HWAA’ sebagai single utamanya.

Beberapa jam sebelum perilisan, CreativeDisc berkesempatan menyaksikan online showcase untuk memperkenalkan album terbaru ini, sekaligus “ngobrol online” dengan grup beranggotakan Soyeon, Soojin, Miyeon, Yuqi, Shuhua dan Minnie ini.

Keenam member (G)I-dle tampil di panggung dengan pakaian bernuansa merah, putih dan emas, menampilkan konsep khas (G)I-dle yang fierce namun manis. Sebagai pembuka, Minnie bercerita tentang tahun baru mereka yang dihabiskan dengan latihan untuk comeback mereka, juga menghadiri gelaran MBC Gayo Daejejeon pada malam tahun baru.

Tampil dengan rambut pendek pada comeback kali ini, Yuqi bercerita bahwa ini pertama kalinya dia berambut pendek. “Semua member tiba-tiba makin suka sama aku!” canda member asal Tiongkok ini. Selain Yuqi, Minnie juga menarik perhatian dengan rambut merahnya. Minnie bercerita, warna rambutnya adalah saran dari Soyeon sang leader untuk menggambarkan unsur api dalam album ini. Soyeon sendiri mewarnai rambutnya silver untuk menggambarkan unsur dingin, berlawanan dengan “tema” warna rambut Minnie.

Saat bercerita tentang “I Burn”, Seoyeon bercerita, alih-alih menyampaikan pesan, mereka memilih berbagi emosi yang terkandung dalam album yang bertema patah hati ini. “Saat awal merencanakan konsepnya, kami membayangkan “perempuan yang terjebak dalam musim dingin” dan kami memasukkan sentuhan musim dingin, bunga dan api dalam “HWAA.””

Yang spesial dari album kali ini, NEVERLAND akhirnya bisa mendengar lagu ciptaan Yuqi (LOST) dan Minnie (MOON, DAHLIA)! “Aku bangga dan gembira. Aku selalu membuat musik, tapi memasukkannya ke dalam album itu sulit. Aku senang NEVERLAND yang sudah menanti lama akhirnya bisa mendengarkan lagu ciptaanku!” curhat Minnie dengan ceria. Minnie bahkan bercerita dirinya mempelajari bunga dahlia saat menciptakan “DAHLIA”. Selanjutnya, Yuqi juga bercerita, “Meski sudah ada “i’M THE TREND” yang kuciptakan bareng Minnie, ini pertama kalinya lagu ciptaanku sendiri masuk ke album. Aku bahagia dan bangga banget! Seoyeon dan Minnie adalah pencipta lagu berbakat, sedangkan aku pencipta lagu yang masih baru. Kali ini hanya satu laguku yang masuk, tapi itu menunjukkan bahwa Yuqi juga bisa membuat musik, lho!” Seoyeon memang memiliki andil besar dalam album ini, dengan dirinya yang terlibat pada seluruh lagu.

Ada makna menarik dari ketiga konsep “I Burn.” Menurut Soyeon, unsur Winter (Musim Dingin), Fire (Api) dan Flower (Bunga) adalah berurutan. Ketiga konsep ini menggambarkan seseorang yang menyalakan api ke hati sedingin musim dingin untuk mekarnya bunga. Winter menggambarkan emosi dingin akibat patah hati, Fire adalah tekad untuk mencairkan hati yang beku, dan Bunga menggambarkan cinta baru yang datang begitu kita sudah “sembuh” dari rasa patah hati.

Pandemi COVID-19 yang melanda dunia kini menghalangi pertemuan langsung antara idola dan penggemar, tak terkecuali dengan (G)I-dle dan NEVERLAND. “Kami nggak punya banyak kesempatan bertemu penggemar. Kami sama-sama saling merindukan, jadi kami selalu cari cara untuk berinteraksi meski tak bisa bertemu langsung. Tolong habiskan waktu dengan kami seperti ini sampai COVID-19 berakhir, ya!” curhat Miyeon. Shuhuan pun ikut curhat, “Kami kangen dengar sorakan fans untuk kami secara langsung. Kami pengin banget ngumpulin penggemar Korea dan internasional di satu tempat untuk konser.”

sheyla