Creative Disc Exclusive Single – 05 Nov

Oleh: admincd - 05 Nov 2012

One Direction (Alb. Take Me Home / Syco) - Little Things

Akhirnya kita mengetahui apa yang menjadi single kedua untuk album sophomore One Direction, Take Me Home, yaitu sebuah lagu yang berjudul Little Things. Istimewanya lagi, solois Ed Sheeran, bersama dengan Fiona Bevan, bertugas untuk menulis lagunya, sehingga tak mengherankan jika Little Things hadir sebagai sebuah balada lembut yang manis dan romantis. Dengan latar belakang pop-folk milik Sheeran, Little Things pun tak luput untuk menghadirkan gaya musik yang sama. Sebuah sentuhan yang cukup manis dan berbeda untuk kumpulan ini. Status tanggal rilis single ini masih TBA, namun sudah melakukan debutnya di radio pada tanggal 29 Oktober yang lalu. (9/10)

Bruno Mars (Alb. Unorthodox Jukebox / Atlantic) - Young Girls

Bagi yang merindukan single melodramatis yang "galau" ala Bruno Mars, boleh bernafas lega, karena single kedua untuk album sophomore-nya, Unorthodox Jukebox, adalah Young Girls yang memiliki semua ciri khas tersebut. Vokal khas milik Bruno Mars menyanyikan dengan penuh perasaan lirik yang terkandung di dalamnya. Dengan prima ia mampu mengajak kita untuk larut ke dalam emosinya dan kemudian terbalut perasaan sedih. Syukurlah tanpa harus terkesan cengeng. Single dirilis pada tanggal 6 November. (8/10)

Kelly Clarkson feat. Vince Gill (Alb. Greatest Hits • Chapter One / RCA) - Don't Rush

Single kedua Kelly Clarkson untuk album Greatest Hitsnya menampilkan penyanyi country terkenal Vince Gill sebagai featuring artist. Meski hadir di latar belakang ketimbang teman duet, namun nuansa country cukup kental mewarnai single Don't Rush ini. Meski begitu, pop tetap menjadi warna utama dari lagunya. Perpaduan yang cukup padu membuat lagu Don't Rush ini begitu mudah untuk disimak, laidback, manis dan catchy. Lagu ditulis oleh Blu Sanders, Natalie Hemby, Lindsay Chapman dan Dann Huff bertugas sebagai produser. Single dirilis pada tanggal 30 Oktober. (8/10)

Ne-Yo (Alb. R.E.D. / Motown) - Forever Now

Menyusul perilisan R.E.D., Ne-Yo pun merilis single terbarunya untuk album kelimanya tersebut. Forever Now, begitu judulnya. Dengan hadirnya Stargate sebagai salah satu produser, maka bisa dipastikan jika elektro-pop-dance menjadi andalan Forever Now sebagai balutan musiknya. Beat-beat dance-nya agak mengingatkaan akan musik-musiknya Calvin Harris, namun demikian bisa dikatakan Forever Now adalah single milik Ne-Yo seutuhnya, karena menampilkan vokal yang cenderung sendu, meskipun berdentum dalam irama dance. Single dirilis pada tanggal 31 Oktober. (8/10)

Far East Movement (Alb. Dirty Bass / Interscope) - For All

Album keempat Far East Movement, Dirty Bass, kabarnya akan mengalami repackaged dan untuk itulah hadir single baru mereka yang berjudul For All. Berbeda dengan kebanyakan single mereka akhir-akhir ini yang berbau dance-elektro-house, maka For All menampilkan FEM dalam gaya yang lebih sedang dan konvensional. Tidak ada dentum yang heboh, karena lagu cenderung bergaya anthem. Tidak heran karena For All disebutkan terinspirasi oleh profil Presiden Amerika, Barrack Obama dan bentuk dukungan mereka untuk sang presiden di pemilihan tahun ini. Single dirilis pada tanggal 22 Pktober. (8/10)

Crystal Castles (Alb. Crystal Castles / Universal Republic) - Wrath of God

Meski tidak menghadirkan elektronika yang nge-pop seperti yang tengah ramai saat ini, namun Crystal Castles tetap percaya diri untuk menampilkan musik-musik mesin penuh estetika dan eksperimen yang selama ini mereka usung. Termasuk dengan album ketiga mereka ini, sebuah self-titled. Setelah menghadirkan single Plague sebagai andalan, kini mereka menghadirkan Wrath of God, yang menghadirkan dentum mesin yang pekat oleh kesuraman dan atmosfir yang gelap, namun uniknya tetap mudah untuk dicerna. Single dirilis pada tanggal 5 Oktober. (8/10)

My Chemical Romance (Alb. Conventional Weapons / Reprise) - Boy Division

Conventional Weapons adalah album kompilasi single milik band melodic-punk, My Chemical Romance. Berbeda dengan album kompilasi lain, album ini sebenarnya merupakan kumpulan lima EP yang dirilis secara berantai oleh MCR mulai dari bulan Oktober 2012 hingga February 2013, yang terdiri atas masing-masing dua lagu. EP pertama yang dirilis adalah kombo Boy Division/Tomorrow's Money. Boy Division sendiri merupakan lagu bertempo cepat, sangat cepat bahkan, yang sudah biasa kita kenal dari mereka. Meledak-ledak dan riuh. Single dirilis pada tanggal 30 Oktober. (7/10)

Kerli (Single / Island) - The Lucky Ones

Kerli terus menghadirkan single promosi untuk album sophomorenya yang direncanakan rilis pada awal 2013 nanti. Kali ini The Lucky Ones sebagai hidangan yang disajikannya. Mendengarkan elektro-dance dengan sedikit campuran house ini mengindikasikan jika Kerli tampaknya memang berniat menjauh dari lagu-lagu pop-rock-gothik yang dulu diperkenalkannya melalui debutnya. Terlepas dari itu, The Lucky Ones masih mampu menghadirkan keseruan di lantai dansa, meski tidak istimewa juga. Single dirilis pada tanggal 30 Pktober. (7/10)

Kid Cudi (Alb. Indicud / Universal Republic) - Just What I Am

Indicud merupakan album ketiga milik rapper Kid Cudi yang rencananya rilis pada tahun 2013 mendatang. Single pertamanya adalah Just What I Am. Di tengah semaraknya elektro-hip-hop saat ini, sungguh menarik Kid Cudi menghadirkan Hip-hop dan rap yang lebih tradisional dan simple. Dengan tempo yang sedang, Kid Cudi mencoba mengajak kita untuk larut dalam gaya rap-nya yang khas dengan vokalnya yang sedikit slengean. Kid Cudi terjun langsung sebagai produser untuk single yang dirilis pada tanggal 13 Agutus dan 2 Oktober (khusus iTunes) ini. (8/10)

Jessie J (Alb. OST. Silver Linings Playbook / Sony Music Entertainment) - Silver Lining (Crazy Bout You)

Jessie J tengah mengerjakan album sophomorenya. Namun, sementara itu ia juga tak melewatkan untuk merilis proyek-proyek sampingannya, termasuk menyumbangkan lagu untuk album soundtrack film komedi terbaru yang dibintangi oleh Jennifer Lawrence, Silver Linings Playbook. Silver Lining (Crazy Bout You), demikian judulnya. Uniknya lagu pop RnB ini kental dengan nuansa 90-an, mulai dari beat drum yang looping secara konstan dan juga pemilihan notasinya. Sangat Menarik. Album soundtracknya itu sendiri akan dirilis pada tanggal 19 November. (8/10)

S4 feat. HyunA (EP. Sexy, Sweet, Smart & Sentimental / YS Media Entertainment) - She is My Girl

Indonesian must be proud. Saat ini kita punya boyband bertaraf Internasional yang bernama S4. Berangotakan Firly, Alif, Arthur dan Jeje, EP berjudul Sexy, Sweet, Smart & Sentimental, dengan single andalan She is My Girl, menandakan debut mereka. Jangan langsung menuduh miring saat menyimak single ini yang terdengar ke-Korean-an, karena mereka memang diasuh langsung oleh nama-nama terkenal di dunia musik KPop sana. Tidak heran jika nama beken seperti Kim Do Hoon bertugas sebagai produser dan solois papan atas, G.NA yang menulis lagu. Bukan itu saja, Hyuna dari girlband 4Minute pun bersedia tampil sebagai rapper tamu di single yang hadir dalam dua versi ini, Inggris dan Indonesia. Dan hasilnya memang terbukti. She is My Girl merupakan sebuah lagu pop catchy yang pasti akan langsung disukai. EP. dirilis oleh Sony Music Entertainment Korea pada tanggal 31 Oktober, dan juga dirilis oleh Sony Music Entertainment Indonesia. (8/10)

Special Thanks To Julee, Haris, dll…

Vote for your favorite Exclusive Single here:

admincd
More from Creative Disc