CreativeDisc Exclusive Interview with Miami Horror: Rilis Single Restless dengan Penuh Eksplorasi

Oleh: lauretha - 09 Aug 2019

Beberapa hari lalu kami mendengar kabar bahwa salah satu grup band electronica/synthpop asal Melbourne tengah berada di Bali. Miami Horror, ini dia band yang saat ini baru merilis single terbarunya “Restless” juga sering mengisi line up festival musik keliling dunia berhasil kita interview untuk Creative Disc. Yuk simak obrolan CreativeDisc bersama Ben Plant dari Miami Horror:

CD: Gimana sih ceritanya Miami Horror bisa bertransformasi dari format yang awalnya adalah proyek solo dan sehingga sekarang bertransformasi menjadi band yang memainkan musik dengan format band dan instrument masing-masing?

Ben: Ada beberapa alasan sih, waktu itu aku ngerasa cukup jenuh terus main sendirian sebagai DJ solo dan berpikir untuk merubah konsep untuk lebih experimental. Lalu tercetuslah ide membuat Miami Horror menjadi format seperti saat ini.

CD: Lebih seru mana sih antara memainkan musik secara solo sebagai seorang musisi DJ atau dengan format band?

Ben: Dua-duanya sama-sama menarik sih. Kalau perform solo biasanya aku bisa lebih explore menampilkan lagu-lagu yang memang aku suka dan cukup mempengaruhi sense of music selama ini. Mulai dari classic music, disco dan masih banyak lagi. Nah sedangkan tampil dengan format band pastinya lebih menyenangkan karena kamu ga sendirian lagi dan itu cukup seru buat kami.

CD: Jadi Miami Horror dimulai sebagai proyek solo DJ, jadi bisa ga sih penonton Miami Horror berharap kalian memainkan playlist lama saat dengan format DJ di tiap penampilan kalian sekarang?

Ben: Oh ya tentu saja kami masih memainkan playlist lama, biasanya kami masih menampilkan playlist dari koleksi album di tahun 2010 hingga sekarang. Tapi ya tidak semua kita mainkan satu waktu.

CD: Saat menulis lirik, apakah kamu mencoba untuk menggali pengalaman kalian sendiri atau apakah justru fokus pada beberapa konsep dan mengeksplorasi hal itu?

Ben: Aku suka menulis konsep biasanya, tapi sekarang lebih suka mengalir aja. Tema tentang percintaan adalah yang palingbisa kamu temukan di musik Miami Horror. Sekarang aku lebih suka mengeksplor hal yang lain yang lebih kreatif lagi sih.

CD: “Restless” lagu pertama Miami Horror dalam 2 tahun ini akhirnya berhasil dirilis dalam 5 minggu terakhir, dapatkah kamu menjelaskan tentang eksperimen sound seperti apa yang Miami Horror lakukan sejauh ini dengan single ini?

Ben: Pada dasarnya “Restless” adalah hasil eksperimen tentang music yang lebih soulful dan riff dengan pengaruh low-fi atau sedikit funk seperti Frank Ocean dan tentu saja musik yang masih sangat Miami Horror dan campuran tone Jazzy dan lebih electronic.

CD: Jika Miami Horror dapat membawa satu orang fans berat dalam sehari dengan Miami Horror, bagaimana kamu akan menghabiskan waktu bersamanya?

Ben: Wow, pertanyaan menarik ya. Tergantung sih se-superfan apa dia? Hahaha karena ya akan sangat tak terduga aja kan kalau ada “Superfan” di kehidupanmu. Yeah, mungkin kami akan ajak dia mengetahui proses rekaman kami distudio atau dibelakang stage, tapi yah kayanya membosankan ya untuk mereka, hahaha. Tapi ya kami pengen mereka merasakan bagaimana proses kreatif Miami Horror terjadi bersama fan.

CD: Miami Horror akan melakukan pertunjukan di beberapa kota di Indonesia akhir pekan ini, kan? Kota-kota yang sangat tidak biasa sebagai band internasional untuk dikunjungi? Biasanya kalian suka kepo ga sih cari tahu apa yang seru di kota-kota atau tempat baru yang akan kalian singgahi?

Ben: Oh ya kami mampir di Lampung dan Semarang, Indonesia untuk event Road to Soundrenaline. Iya dong, biasanya kami tanya dan cari tahu apa yang seru ditempat baru itu kaya tempat makan atau tempat hangout yang seru gitu sih. Tapi kalau pas lagi lelah banget ya kita ga memaksakan diri. Kita juga melakukan itu seperti di Amerika Selatan waktu itu explore banyak hal disana, sama seperti di Indonesia. Rasanya kaya liburan aja gitu dan bukan tour malahan.

CD: Apa hal terbaik yang kamu rasakan saat berada dalam perjalanan tur keliling dunia?

Ben: Tentu saja ketemu banyak hal yang menarik seperti menemui banyak orang dengan perbedaan, warna-warni dunia. Pokonya banyak sih keseruannya, termasuk makanan pedas di Indonesia sih itu bukan tantangan buat kami.

CD: 5 kata dari orang-orang saat mendengar tentang MIAMI HORROR?

CD: Waduh, susah juga yaaa.. hmmmm.. menurut kamu apa coba? Hahaha, mungkin ya musim panas, emosional, visual, dan chill out. Yah itu dia!

Simak interview selengkapnya disini:

Thank’s to Edwin & Audrey of Secret Signals, and Ben Plant of Miami Horror.

Interview and text by Lauretha Sudjono

lauretha
More from Creative Disc