Liam Gallagher Kenang Masa Kecil Lewat Video Musik ‘One Of Us’

Oleh: riadini - 30 Aug 2019

Mantan vokalis Oasis, Liam Gallagher, meluncurkan video musik untuk single ‘One Of Us’. Dalam sebuah wawancara, Liam mengungkapkan bahwa single yang mengingatkannya pada band The Sweet Inspirations ini berkisah tentang keluarga, persahabatan, dan rasa saling memiliki. Ia juga menuturkan bahwa sebuah hubungan yang retak di masa lalu bisa kembali diselamatkan di masa depan. ‘One Of Us’ yang ditulis bersama dengan Andrew Wyatt ini merupakan lagu keempat dari album solo kedua Liam yang akan segera dirilis pada 20 September mendatang berjudul “Why Me? Why Not”.

Konsep video hitam putih tersebut ditulis oleh Steven Knight, seorang penulis skenario sekaligus sutradara asal Inggris yang merupakan kreator dari serial Netflix, Peaky Blinders, dan fim 2019: Serenity serta disutradarai oleh Anthony Byrne.

Dalam video musik tersebut, tampak Liam Gallagher berjalan menyusuri sebuah padang rumput yang kemudian menampilkan deretan foto-foto masa kecilnya. Sang hitmaker juga digambarkan dalam berbagai usia mulai dari dirinya di masa kanak-kanak, remaja, hingga dewasa. Video musik ini menggambarkan bagaimana Liam berusaha untuk berdamai dengan masa lalunya.

Putra Liam, Gene, juga turut terlibat dalam produksi single ‘One Of Us’ ini di mana ia memainkan alat musik bongo serta Nick Zinner, gitaris Yeah Yeah Yeahs yang juga mengiringi musiknya dengan petikan gitar. Simak video musik yang epic tersebut di bawah ini:

riadini
More from Creative Disc