Jay-Z Adalah Rapper Terbaik Sepanjang Masa Versi Billboard / Vibe

Oleh: riadini - 10 Feb 2023

Di awal tahun 2023 ini, Billboard/Vibe telah mengungkap 50 nama rapper terbaik sepanjang masa sebagai penghormatan hari jadi hip-hop yang ke-50. Sejarah dari hip-hop sendiri bermula ketika di tahun 1973 silam, DJ Kool Herc menyiapkan dua turntable pertama untuk mengguncang sebuah pesta di distrik Bronx.

Peluncuran nama-nama tersebut telah dimulai dengan mengungkap nama rapper yang masuk pada peringkat 50-41 pada 11 Januari lalu. Sejak itu, di tiap minggunya Billboard pun mengungkap 10 nama rapper yang hingga kini telah memasuki peringkat 10 besar. Staf editorial mengatakan bahwa penentuan peringkat didasari oleh beberapa kriteria seperti: kumpulan karya/prestasi (charted singles/albums, sertifikasi gold/platinum), dampak/pengaruhnya terhadap budaya, eksistensi, lirik (kemampuan bercerita) dan flow (kecakapan vokal).

Dari 50 nama yang telah dibagikan, ada beberapa nama rapper wanita yang turut melengkapi daftar tersebut, ada Lil’ Kim (no. 31), Lauryn Hill (no. 30) serta Missy Elliott (no. 19). Sedangkan diantara posisi 10 besar, Nicki Minaj menjadi satu-satunya wanita yang berhasil menancapkan namanya. Menurut Billboard, pelantun tembang ‘Super Bass’ ini memiliki dampak yang tak terbantahkan bagi para rapper wanita generasi berikutnya dan telah menghasilkan warisan yang tak terbatas pada dunia hip-hop.

Dengan karir yang cemerlang selama 3 dekade, tak ada yang berhasil menumbangkan nama JAY-Z dari posisi puncak. Eksistensi dan pencapaiannya yang tak pernah padam dalam dunia hip-hop, membuat suami Beyonce ini benar-benar seorang GOAT (Greatest of All Time).

Inilah daftar 10 besar rapper terbaik sepanjang masa:
1. JAY-Z
2. Kendrick Lamar
3. Nas
4. Tupac Shakur
5. Eminem
6. The Notorious B.I.G
7. Lil Wayne
8. Drake
9. Snoop Dog
10. Nicki Minaj


riadini
More from Creative Disc