Album of The Day: Green Day - ¡Dos!

Oleh: admincd - 19 Dec 2012

Released by: Warner Music Indonesia

Sesuai rencana, maka Green Day pun merilis ¡Dos! untuk melengkapi album trilogi mereka. Setelah tampil dengan sangat easy listening, catchy dan kembali ke formula lawas mereka di era 90-an di album ¡Uno!, apakah gaya serupa kita temui dalam kesepuluh mereka ini?

Tampaknya begitu, Green Day memang berniat untuk hadir secara lebih light dengan trilogi ini, yang dibuktikan dengan hadirnya single andalan mereka untuk ¡Dos!, Stray Heart ini, dimana pop-punk khas ala mereka dipadu dengan garage-rock serta retro-britrock yang seru. Kesan minimalis lagi-lagi dapat kita ketemui disini. Tidak terlalu keras namun tidak lembut juga. Perpaduan yang pas.

Selanjutnya album diisi oleh lagu-lagu pop-punk yang bertempo kencang, meski album dibuka dengan See You Tonight, yang bergaya minimalis dan folky, karena selanjutnya Fuck Time sudah membahana dengan riff gitar yang bising dan dentum drum yang bergemuruh. Tanpa basi-basi pace album tetap berada dalam koridor cepat dengan Stop When the Red Lights Flash hingga Lazy Bones.

Dalam Wild One, mereka tampil dengan lebih tenang, meski tak seantemik Macy's Day Parade atau Wake Me Up When September Ends. Makeout Party kembali menghadirkan punk yang dibalut rock n'roll. Dan begitulah seterusnya. Nyaris setiap lagu terdengar sama antara satu lagu dengan yang lainnya.

Pada akhirnya ¡Dos! terdengar monoton, berbeda dengan ¡Uno! yang setidaknya memiliki koleksi lagu yang cukup beragam. Namun demikian, ada beberapa lagu yang patut mendapat catatan. Sebut saja Lady Cobra yang didedikasikan untuk artis bernama yang sama dan hadir sebagai vokal tamu (atau ngerap lebih tepatnya) di track selanjutnya, sebuah nomor yang dipengaruhi oleh reggae. Sedikit sentuhan elektropop membuat track ini terdengar segar ditengah lagu-lagu bercorak sama di albumnya.

Album ditutup oleh sebuah nomor minimalis yang sangat cantik berjudul Amy. Vokal BJ Armstrong terdengar lebih santai dan sangat pop-ish sekali, mengingat lagunya dihadirkan dengan semangat pop klasik 60-an, meski instrumen yang menemani hanyalah sebuah gitar saja. Seandainya ¡Dos! punya banyak variatif seperti ini.

Jika kita menilik pada film-film dalam konsep trilogi, bagian kedua biasanya memang yang terlemah, karena dibandingkan bagian pertama yang intens sebagai perkenalan dan bagian ketiga yang memorable sebagai penutup, maka bagian kedua cenderung akan lebih stagnan dan monoton. Nah, demikian juga yang bisa ditemui dalam ¡Dos!. Akan tetapi, mengingat dia sebagai bagian dari sebuah trilogi, maka tentu saja sangat sayang untuk dilewatkan, apalagi ia bertugas sebagai jembatan untuk bagian terakhirnya.

Pada akhirnya, kita pun berharap, ¡Tré! nantinya akan memberi penutup yang sempurna bagi Green Day dan album triloginya yang istimewa ini.

Official Website

(Haris / CreativeDisc Contributor)

TRACKLIST

1."See You Tonight" 1:06

2."Fuck Time" 2:45

3."Stop When the Red Lights Flash" 2:26

4."Lazy Bones" 3:34

5."Wild One" 4:19

6."Makeout Party" 3:14

7."Stray Heart" 3:44

8."Ashley" 2:50

9."Baby Eyes" 2:22

10."Lady Cobra" 2:05

11."Nightlife" 3:04

12."Wow! That's Loud" 4:27

13."Amy" 3:25

admincd
More from Creative Disc