Setelah menjadi juara Billboard Hot 100 selama 5 pekan berturut-turut, video untuk ‘Rockstar’ akhirnya dirilis oleh Post Malone. Sang rapper berusia 22 tahun tersebut merilis video single kolaborasinya bersama 21 Savage itu pada tanggal 22 November.
Disutradarai oleh sutradara video klip kenamaan, Emil Nava, video ‘Rockstar’ dibuka dengan pernyataan, “The following video contains explicit content and depicts graphic violence which may be offensive to some viewers. Viewer discretion is advised.” Jadi, bagi yang tidak kuat melihat darah atau kekerasan, boleh untuk melewati videonya.
Adegan kemudian memperlihatkan Post Malone, yang berbalut suit putih, memamerkan skill ngerapnya saat ia melewati sekumpulan pengawal dengan modal sebuah pedang samurai. Sementara itu 21 Savage muncul di pertengahan klip. Rapper Alanta ini mengenakan suit hitam dan melemparkan lirik seperti, “Livin’ like a rockstar, smash out on a cop car / Sweeter than a Pop-Tart, you know you are not hard / I done made the hot chart, ‘member I used to trap hard / Livin’ like a rockstar, I’m livin’ like a rockstar.”
Selain video musik, Post Malone punya berita menyenangkan lain buat fansnya. Ia telah mengungkap jika album keduanya, “Beerbongs & Bentleys” akan dirilis pada tanggal 1 Desember. Sementara menunggu, simak video ‘Rockstar’ di bawah ini:
Related posts
Popular Posts
-
10 Video Musik Bertema LGBTQ Yang Paling Berkesan posted on September 22, 2017
-
Creative Disc Exclusive Single: 27 June 2022 posted on June 27, 2022
-
10 Label Rekaman Indonesia yang Mendominasi Industri Musik Saat Ini posted on February 19, 2021
-
Mau Nonton Konser, Kamu Pilih Kelas Yang Mana? posted on June 10, 2017
-
10 Pendatang Baru Pria yang Siap Mendominasi 2021 posted on March 2, 2021