Nicki Minaj Batal Tampil Di Festival Palsu DWP China

Oleh: rendy-salendu - 27 Nov 2018

Kejadian tak menyenangkan baru-baru ini menimpa Nicki Minaj. Rapper yang dikenal dengan sebutan black barbie ini terbang ke Shanghai, China akhir pekan lalu untuk tampil di sebuah festival besar. Namun, setibanya disana ia mendapati bahwa festival tersebut hanyalah sebuah penipuan. Kurang lebih...

Festival yang bernama DWP China (yup, Djakarta Warehouse Project) diselenggarakan tanggal 17-18 November 2018, dan memasang nama Nicki Minaj untuk tampil di hari kedua festival tersebut. Selain Minaj, nama besar lainnya seperti Luis Fonsi, DJ Snake dan Blasterjaxx didaulat sebagai penampil di poster promosi yang beredar di internet. DJ Snake juga tidak tampil malam itu, meskipun Luis Fonsi tetap hadir dan memeriahkan panggung festival tersebut.

Tapi, di hari penampilannya tersebut, para fans yang sudah menunggu sekitar dua jam harus rela menelan kekecewaan. Nicki Minaj tak kunjung tampil. Masih belum ada konfirmasi dari pihak Nicki Minaj, namun beredar kabar bahwa ia kecewa dengan 'tidak profesionalnya' penyelenggara event tersebut, dan ia baru mengetahuinya saat sudah tiba di Shanghai.

Beberapa hari sebelumnya, website DWPChina.com mengeluarkan pengumuman yang menyatakan bahwa event yang sedianya digelar pada 17-18 November tersebut, bukan event resmi yang mengatasnamakan DWP. Dan line-up artis serta poster yang beredar di internet juga bukan pengumuman resmi yang dikeluarkan oleh pemegang lisensi DWP. Seperti diketahui, DWP merupakan brand event milik Ismaya.

Dan rumor yang beredar mengenai batalnya Nicki tampil di acara tersebut berkaitan dengan jumlah penonton yang dijanjikan. Bayaran yang diterima Nicki untuk tampil di acara tersebut sekitar 3 juta USD dengan jumlah penonton sekitar 8000 orang. Namun, pada harinya, penonton yang hadir hanya sekitar 1000 orang.

Pihak penyelenggara kabarnya membantah kabar tersebut, dan mereka menyalahkan Nicki Minaj karena datang terlambat dan tidak jadi tampil. Dan mereka pun memiliki bukti-bukti berupa dokumen yang menyatakan bahwa event tersebut adalah sah, dan penyelenggara memiliki hak untuk menggunakan nama DWP.

Sebelum kepulangannya kembali ke US, Nicki Minaj menyampaikan video permintaan maafnya kepada para fans di Shanghai, dan akan berjanji untuk kembali kesana dan menggelar konser dengan menggandeng promotor yang jelas.

Hingga saat ini, belum ada pernyataan resmi dari pihak Nicki Minaj dan juga Ismaya.

rendy-salendu
More from Creative Disc