CreativeDisc Exclusive Interview Chelsea Cutler: Berhasil Merilis Album Hasil dari Keresahan Kesehatan Mentalnya

Oleh: lauretha - 29 Feb 2020

Kali ini kita berkenalan dengan salah satu penyanyi cewek asal Connecticut AS, Chelsea Cutler. Gadis kelahiran 1997 ini terbilang cukup produktif dalam membuat karya musiknya. Dimulai sejak tahun 2015 di hit perdananya “Anything For You” yang membuatnya memliki fans setia hingga sekarang. Baru-baru ini Cutler juga telah melakukan project kolaborasi Bersama Jeremy Zucker di lagu “You Were Good To Me”. Semua lagunya juga telah didengarkan lebih dari 11 juta. Pendengar di Spotify tiap bulannya. Tak hanya itu saja, Chelsea Cutler telah merilis sebuah full album bertajuk “How to Be Human”. Ini dia kesempatan Creative Disc berbincang via sambungan telepon bersama Chelsea Cutler.

CreativeDisc: Hi, Chelsea! Selamat ya untuk rilisnya album debut “How to Be Human”. Gimana perasaannya setelah berhasil merilis karya ini?

Chelsea: Wah rasanya gila banget, karena ga menyangka bahwa waktu ini beneran tiba untuk aku bisa beneran bikin sebuah album sendiri sejak awal aku memutuskan menjadi musisi.

CreativeDisc: Kenapa kamu menamai album ini dengan “How to Be Human”, dan apakah album ini semacam diary hidup kamu atau seperti apa?

Chelsea: Menurutku album ini lebih seperti personal perspektif, mirip seperti diary gitu. Bagaimana lika-liku hidupku menginjak usia 20an dan memanage rasa patah hati juga hal-hal lainnya yang begitu kerap terjadi di hidupku.

CreativeDisc: Dari pengalaman pribadimu, apa sih hal yang sangat esensial untuk menjadi manusia seutuhnya?

Chelsea: Hal paling esensial dalam hidup adalah bagaimana kita mendalami tentang “mindfulness”, seperti mencari cara untuk tetap bersyukur atas hidup. Terutama dimasa ini dimana semua orang selalu sibuk dan melupakan untuk menikmati hal baik yang ada disekitar kita.

Tapi aku juga masih sangat berusaha keras untuk bisa bermeditasi agar lebih focus dalam menjalani kehidupan.

CreativeDisc: Kira-kira lagu mana bagi kamu yang memiliki kesan super special di album “How to Be Human”?

Chelsea: Kalau buat aku sepertinya lagu “NJ”, karena secara lirik dan makna lagu ini sangat berarti di masa-masa sulit hidupku. Jadi “NJ” sangat merepresentasi kerapuhan hatiku.

CreativeDisc: Kami mencium banyak kisah sedih dan menyentuh hati di album ini, lalu tentang “Sad Tonight”, berkisah tentang apa sebenarnya lagu tersebut?

Chelsea: Lagu ini mengisahkan tentang sebuah masa dimana saat kita sedih karena patah hati dsb, biasanya kita habiskan dengan pergi keluar rumah, berusaha mendistraksi diri dari kesedihan, ke bar Bersama teman-teman yakan?. Nah di lagu ini aku hanya ingin berkata pada diriku bahwa kita tidak harus susah-payah mendistraksi diri dengan lari pada kenyataan dan cukup berdiam dirumah dan menjalani sedih mala mini dengan apa adanya perasaan itu. Dan juga tidak bermaksud untuk “merayakan kesedihan”, tapi aku ingin sekali mengahargai kenyataan dan perasaan yang terjadi dalam diri dengan lagu ini.

CreativeDisc: Kami melihat kamu cukup dekat dengan Jeremy Zucker hingga menghasilkan satu karya “You Were Good To Me”, banyak pula yang mendengarkan di Indonesia loh. Bisa diceritakan ga bagaimana proses kreatif kalian berdua membuat lagu tersebut?

Chelsea: Aku dan Jeremy sudah lama mengenal sejak masa kuliah. Saat itu dia mengajakku untuk mencari waktu menulis di sebuah kabin saat “getaway”dan dengan spontan kami membuat lagu yang satu itu dengan sangat natural dan menyenangkan. Karena kami teman baik sejak di kampus, jadi tidak terlalu susah untuk kami menyatukan visi disebuah karya lagu.

CreativeDisc: Jadi, setelah ini kamu akan melakukan serangkaian tur di Amerika Serikat dan juga Eropa. Gimana persiapan kamu selama ini?

Chelsea: Yeah! Tur ku sudah mulai berjalan saat ini, dan aku sangat tak sabar untuk bertemu banyak orang dan merasakan energi didalam tur dan melakukan perjalanan di banyak tempat. Terutama aku tak sabar untuk tur Eropa ku juga.

CreativeDisc: Apakah ada kemungkinan kamu akan mampir ke Indonesia?

Chelsea: Tentu saja aku sangat ingin pergi ke Indonesia, semoga secepatnya aku bisa berjumpa para penggemarku disana.

CreativeDisc: Pesan khusus untuk fans kamu yang berada di Indonesia?

Chelsea: Aku sangat tak sabar untuk bisa berada di Indonesia secepatnya tentunya. Terima kasih telah menghargai karyaku dan semoga

CreativeDisc: Pertanyaan terakhir, coba kamu bocorkan tiga hal tersembunyi yang orang lain jarang tahu tentang seorang Chelsea Cutler?

Chelsea: Yang pertama aku sangat suka menonton reality show di televisi, kedua aku adalah fans berat Justin Bieber, yang terakhir aku dulu bermain sepak bola di perguruan tinggi kala itu.

lauretha
More from Creative Disc