CreativeDisc Exclusive Interview With Isyana Sarasvati: Aku Sebenarnya Penyuka Musik Rock!

Oleh: dundhee - 13 Mar 2020

Salah satu musisi perempuan Indonesia yang sangat berjaya dengan musik-musiknya adalah Isyana Sarasvati. Tidak neko-neko, tetap humble, dan selalu ceria mungkin adalah ramuan Isyana untuk tetap ada di hati penggemarnya, Isyanation, dan penikmat musik di Indonesia. Ditemui sebelum manggung di Java Jazz Festival 2020, Isyana Sarasvati yang saat itu memakai baju yang sedikit mirip dengan seragam sekolah asal Jepang dengan sentuhan ‘sayap’ di bagian belakangnya menyambut Creativedisc dengan penuh antusias. Isyana bercerita tentang album "Lexicon" yang beberapa waktu lalu sempat dia rilis. Album yang dia bilang merupakan zona nyamannya ini memang sangat berbeda dengan album sebelumnya. Tapi, itulah yang memang terjadi. Isyana menjelaskan kalau masing-masing album adalah representasi seorang Isyana Sarasvati pada saat album ini dibuat.

"Lexicon" adalah album dimana Isyana ingin menunjukkan pribadinya. Dia bahkan mengatakan, di Album ini dia tidak membiarkan orang-orang untuk mengarahkannya. Dia ingin benar-benar menciptakan lagu yang sangat menggambarkan Isyana. Mengejutkan memang, dimana ada sentuhan rock yang sangat kental di album ini, karena memang Isyana sebelumnya tidak pernah terlihat menampilkan hal tersebut di album sebelumnya. Tapi, hal itu malah dianggap Isyana sebagai sebuah hal yang biasa. Musik-musik rock memang menjadi influencenya dalam bermusik. Ini karena dahulu, ayahnya, sering memperdengarkan musik dari musisi-musisi rock kecintaannya. Sehingga, dari dulu sampai sekarang, Isyana juga adalah seorang penikmat musisi rock. Itulah kenapa, dalam setiap performancenya secara live, dia akan selalu menyisipkan sebuah rock act didalamnya. Terlebih lagi selepas dia merilis album "Lexicon" ini.

Simak obrolan Creativedisc bersama Isyana tentang musik Rock, album Lexicon, hingga kebiasaan ‘aneh’nya saat manggung di bawah ini:

dundhee
More from Creative Disc