MTV Europe Music Awards 2010 Winners!

Oleh: aihasibuan - 09 Nov 2010

Hari/Tanggal: Minggu/07 Nopember 2010

Tempat: Caja Mágica, Madrid, Spanyol

Presenter: Eva Longoria

Acara: MTV Europe Music Awards

Hola, Madrid! Tahun ini MTV Europe Music Awards diselenggarakan di Madrid. Dengan daftar pengisi acara yang sensasional, berikut special appearances dan penghargaan yang dibagi-bagikan dalam rangka menghargai karya musik dari musisi-musisi di Eropa dan juga internasional. Acara ini dipandu oleh Eva Longoria, dan siaran khusus digitalnya dipandu oleh Justin Bieber. Sebelum acara dimulai, penampilan dari 30 Second To Mars yang berkolaborasi bareng Kanye West membawakan lagu 'Hurricane' dan Power'.

The Performances...

Serunya penampilan-penampilan dalam setiap acara penghargaan adalah saat mereka membawakan lagu teranyar mereka ke atas panggung dengan kemeriahan dan euforia penonton yang berhasil diciptakan. Sebuah mash-up dari Shakira yang membawakan lagu terbarunya 'Loca' bersama Dizzee Rascal dengan biggest hit-nya tahun ini 'Waka Waka' membuka acara. Kemeriahan yang diusung Shakira plus penari-penari juga kibaran bendera benar-benar seru. Shakira pun pulang tidak dengan tangan hampa, karena penghargaan MTV Free Your Mind berhasil diraihnya atas kerja kerasnya dalam bidang sosial, yaitu pengadaan pendidikan di berbagai negara. Sangat inspiratif.

Yang juga tampil membawakan lagu-lagu baru mereka adalah; Kings of Leon (diunggulkan dalam kategori Best Rock) membawakan 'Radioactive', Miley Cyrus (diunggulkan dalam kategori Best Pop) membawakan 'Who Owns My Heart', dan juga Rihanna (diunggulkan dalam kategori Best Female) menyanyikan 'Only Girl (In The World)'. Selain itu, ada juga B.o.B dan Hayley Williams yang membawakan lagu nomor 1 di Inggris 'Airplanes', Ke$ha dengan lagu nomor 1 di Amerika 'TiK ToK', dan grup Plan B yang diunggulkan dalam kategori Best Video untuk 'Prayin'' yang membawakan single kedua dari album terakhir mereka "The Defamation of Strickland Banks" yaitu 'She Said'. Kehadiran Kid Rock pun melalui single teranyarnya 'Born free' menyempurnakan daftar penampil malam itu.

Tapi yang terspektakuler di antara semuanya adalah penampilan outdoor Katy Perry dan Linkin Park. Masing-masing membawakan single terbaru dari album terbaru, "Teenage Dream" dan "A Thousand Suns". Sejuta pesona Katy Perry tampilkan membawakan lagu 'Firework', dan Linkin Park nge-rock abis di lagu 'Waiting For The End'. Penampilan penutup, sekaligus pemberian perhargaan Global Icon Award kepada Bon Jovi. Band legendaris ini membawakan "What Do You Got?", "You Give Love a Bad Name", dan "It's My Life" sebagai closing. What a night!

The Winners...

Dalam pengumuman para unggulan MTV EMA 20 September lalu, telah diketahui bahwa Katy Perry dan Lady Gaga memimpin perolehan nominasi yaitu 5 kategori. Ternyata Gaga memenangkan balapan peraihan penghargaan dengan membawa pulang 3 penghargaan, untuk Best Female, Best Pop, dan Best Song untuk 'Bad Romance'. Sedangkan Katy Perry hanya berhasil membawa pulang satu, untuk kategori Best Video yang diraihnya dalam 'California Gurls' bersama Snoop Dogg. Popstar Justin Bieber pun mendapat sorotan. Penyanyi asal Kanada ini membawa pulang penghargaan untuk kategori Best Male (mengalahkan mentornya Usher) dan juga Best Push Act. Sayangnya dia gagal menjadi Best New Artist, karena kategori tersebut dimenangkan oleh Ke$ha.

Penentuan pemenang adalah berdasarkan voting yang dilakukan online mulai dari tanggal 20 September hingga 5 Nopember. Tapi untuk kategori regional (tiap-tiap negara di benua Eropa) voting ditutup 18 Oktober, dimana setiap pemenang dari masing-masing negara akan diunggulkan lagi dalam ketagori Best Europe Act. Tahun lalu, maNga dari Turki memenangkan kategori ini, dan tahun ini giliran Marco Mengoni dari Italia. Mengoni adalah solois pemenang X Factor Italia tahun lalu. Artis-artis yang ikutan menjadi presenter untuk penghargaan tahun ini adalah Slash, Taylor Momsen, Emily Osment, juga Johnny Knoxville. Untuk daftar lengkap penerima penghargaan, kamu bisa lihat disini. Selamat kepada para pemenang!!

Best Song: Lady Gaga — "Bad Romance"

Best Video: Katy Perry (featuring Snoop Dogg) — "California Gurls"

Best Female: Lady Gaga

Best Male: Justin Bieber

Best Pop: Lady Gaga

Best Rock: 30 Seconds to Mars

Best Alternative: Paramore

Best Hip-Hop: Eminem

Best New Act: Ke$ha

Best Live Act: Linkin Park

Best World Stage Performance: Tokio Hotel

Best Push Act: Justin Bieber

Best European Act: Marco Mengoni

Global Icon: Bon Jovi

Free Your Mind: Shakira

Best UK and Ireland New Act: Marina and the Diamonds

Best Danish Act: Rasmus Seebach

Best Finnish Act: Stam1na

Best Norwegian Act: Karpe Diem

Best Swedish Act: Swedish House Mafia

Best German Act: Sido

Best Italian Act: Marco Mengoni

Best Dutch and Belgian Act: Caro Emerald

Best French Act: Pony Pony Run Run

Best Polish Act: Afromental

Best Spanish Act: Enrique Iglesias

Best Russian Act: Dima Bilan

Best Romanian Act: Inna

Best Portuguese Act: Nu Soul Family

Best Adria Act: Gramophonedzie

Best Arabian Act: Mohamed Hamaki

Best Hungarian Act: The Kolin

Best Ukrainian Act: Max Barkish

Best Greek Act: Sakis Rouvas

Best Israeli Act: Ivri Lider

Best Swiss Act: Greis

Best Czech and Slovak Act: Charlie Straight

aihasibuan
More from Creative Disc