Grammy Awards 2017 Akan Memberi Penghormatan Pada Prince & George Michael

Oleh: admincd - 11 Feb 2017

Recording Academy rencananya akan memberi tribut atau penghormatan pada dua musisi ikonik yang telah meninggalkan kita untuk selamanya tahun lalu, Prince dan George Michael. Hal ini diungkap oleh penyelenggara acara penganugerahan insan musik prestesius Grammy Awards, melalui Twitter di hari Rabu kemarin, 8 Februari.

.

Ken Ehrlich, Executive Producer Grammys, juga mengungkap hal ini dalam sebuah pernyataan yang menyebutkan jika dua legenda musik ini memiliki pengaruh kultural mendalam untuk masyarakat umum. "While the primary focus of the Grammy Awards is to celebrate and honor the year's best in music, we consider it our responsibility to tell music's broader story by honoring its legends lost -that's what we strive to achieve with our annual tributes," ungkap Ehrlich said, sebelum menambahkan, "While it's nearly impossible to convey the full depth of an artist's cultural impact in a single performance, it's that very challenge that has led us to some of our most memorable Grammy moments."

Recording Academy memang belum mengumumkan siapa artis yang akan terlibat dalam memberi penghormatan, baik untuk Prince atau George Michael, namun John Legend sebelumnya disebut akan tampil di segmen in-memoriam. Belum jelas apakah tribut Prince dan George Michael akan menjadi bagian dari segmen tersebut, atau dihadirkan secara terpisah.

Yang pasti, Grammy Awards 2017 yang akan berlangsung Minggu, 12 Februari mendatang dan dipandu oleh James Corden, akan dimeriahkan oleh banyak musisi kenamaan, seperti Beyonce, Adele, Bruno Mars, The Weeknd, Carrie Underwood, Keith Urban, Kelsea Ballerini, Little Big Town, Chance The Rapper, Alicia Keys, Daft Punk, Maren Morris, Katy Perry, Lady GaGa dan Metallica.

admincd
More from Creative Disc