BTS Torehkan Sejarah Grammy Dengan Lagu Berbahasa Korea Pertama Yang Masuk Nominasi

Oleh: cung2 - 18 Nov 2022

Dengan pengumuman nominasi 65th Grammy Awards, beberapa artis mencetak sejarah baru. Selain Beyonce dan Jay-Z yang menjadi peraih nominasi terbanyak, Kendrick Lamar yang meraih nominasi Album of The Year 4 tahun berturut-turut dan yang terbaru adalah BTS, sebagai lagu penuh berbahasa Korea pertama yang masuk di nominasi Grammy.

Tahun ini, BTS mendapatkan 3 nominasi. Di Best Pop Duo/Group, BTS bersama Coldplay mendapatkan nominasi berkat lagu ‘My Universe’. Sementara di Best Music Video, BTS juga mendapatkan nominasi untuk lagu ‘Yet To Come’, ini adalah nominasi pertama untuk lagu berbahasa Korea secara penuh. Selain dua nominasi tersebut, BTS juga mendapatkan nominasi di Album of the Year atas kolaborasi mereka bersama Coldplay di album "Music of the Spheres".

BTS juga menjadi satu-satunya artis yang mendapatkan nominasi 3 kali berturut-turut untuk kategori Best Pop Duo/Group, yaitu 'Dynamite' tahun 2021, 'Butter' tahun 2022 serta yang terbaru 'My Universe' tahun 2023 (bersama Coldplay).

The 65th Grammy Awards akan diadakan 5 Februari 2023, di Los Angeles.

Di kategori Best Music Video, BTS 'Yet To Come' akan bersaing dengan 'Easy on Me' Adele, 'Woman' Doja Cat, 'The Heart Part 5' Kendrick Lamar, 'As It Was' Harry Styles dan 'All Too Well: The Short Film' Taylor Swift.

cung2
More from Creative Disc