Music Newz Bites - 08 Jan

Oleh: aihasibuan - 08 Jan 2011

Tahun baru 2011 ini kayaknya jadi hal yang menyenangkan bagi Nicki Minaj. Gimana engga, dirinya baru aja dikabarkan jadian sama Drake, udah gitu album detbutnya “Pink Friday” baru saja dianugerahi gelar platinum karena sudah menembus angka penjualan lebih dari 1 juta kopi untuk di US saja. Padahal album ini baru aja dirilis 5 minggu yang lalu dan sekarang masih betah bertengger di top 1tt0 Billboard 200 album. Single terbarunya yang juga menampilkan skill rap dari si pacar berjudul “Moments 4 Life” saat ini ada di posisi 69 di chart BB Hot100, posisi 10 di chart Rap, dan posisi 24 di chart R&B. Ckck, hebat banget ya Barbie Rapper satu ini.

T

Hayo siapa yang udah ga sabar pengen dengerin album terbaru milik Foo Fighters? Kabar gembira buat kamu karena Foo Fighters baru aja merampungkan album terbarunya itu. Kabar ini ditwit langsung sama mereka sendiri beberapa hari yang lalu, “ladies and gentlemen… we are officially done. Champagne, anyone?”. Selain ngasih tahu tentang kabar ini, mereka juga bagi-bagi snippet salah satu lagu dari album terbaru mereka itu yang judulnya “White Lies”. Kamu bisa denger snippetnya di sini.

Buat kamu-kamu yang penasaran sama nasib Paramore selanjutnya atau pengen tahu apa sih yang sebenernya terjadi antara ketiga anggota Paramore yang tersisa sama Farro bersaudara, mendingan kamu tonton deh live stream interview Paramore bareng mtv.com besok (7 Januari waktu US). Kalau dilihat dari previewnya, Hayley ngasih tahu ke MTV kalau dia merasa interview ini penting banget disampein ke para fans dan dia pengen memastikan kalau Paramore ga akan bubar. “There’s been a lot of things said online, especially in the past week and it sucks. So we really wanted the otpportunity to show our fans that we’re OK you know?” Paramore sendiri sekarang udah ngedapetin pengganti dari Farro bersaudara, mereka adalah drummer A Perfect Circle, Josh Freeze dan mantan gitaris Tait, Justin York. Dan dengan formasi baru ini, Paramore sudah siap ttuntuk melanjutkan tur mereka di Afrika Selatan yang kemudian lanjut dengan pengarapan album terbaru mereka. Hmm, kira-kira cerita versi siapa nih yang bisa dipercaya, Hayley dkk atau Farro bersaudara?

Udah tahu kan gembar-gembor kabar album terbaru Britney Spears dan juga Lady GaGa yang bakalan dirilis di tahun 2011 ini? Nah kalau Lady GaGa udah memastikan tanggal perilisan single pertamanya yaitu 1 hari sebelum Hari Valentine dan albumnya bakalan rilis tanggal 23 Maret, beda lagi sama Britney. Pihak Britney justru menampik rumor perilisan single yang sebelumnya dikabarkan akan dirilis pada tanggal 7 Januari, dan mengeluarkan fakta kalau tanggal rilis Hold It Against Me adalah 11 Januari 2011. Beralih dari tanggal perilisan single dan juga album dari kedua artis tersebut, baru-baru ini MTV ngadain polling siapa top pop diva di tahun 2011 yang menandingkan Lady GaGa dengan Britney. Dan hasilnya setelah lebih dari 100.000 votes yang masuk dan juga lebih dari 1.100 komen yang ada akhirnya yang keluar menjadi pemenang adalah BRITNEY!

“According to the voters, Britney Spears will be the dominant diva in 2011. Spears took home 62% of the total vote, notching well over 70.000 votes over the 24 hour period when the poll was left open.” Support untuk Britney bukan hanya datang dari para voters, tetapi juga dari para experts yang ikut berkomentar tentang persaingan ini. “It’s Gaga’s game to lose,” ungkap Elliot Wilson dari rapradar.com. Selain itu ada juga komentar yang datang dari Noah Callahan dari majalah Complex,

” The thing with Britney Spears that makes it work for her is that she’s been around for so long that people are invested in her narrative, and even when the records are so-so, they still have the desire to see her succeed as an individual. I don’t really know what to expect from Lady GaGa In 2011. I do know that she will definitely throw us a curveball and do something that is unexpected.” Kalau kamu lebih pilih mana, Lady GaGa atau Britney Spears?

Setelah cukup sukses dengan upaya comeback-nya di tahun 2010 kemarin dengan merilis album Raymond Vs Raymond yang langsung diikuti dengan perilisan sebuah EP berjudul Versus dan juga sukses dengan worldtour-nya, bukannya rehat sejenak Usher justru pengen memanfaatkan momen ini dengan segera merilis album baru di tahun 2011 ini. “I do plan on coming right back. I don’t know exactly what type of musical experience it will be, but I’ll be right back with another musical experience to keep it alive.” Siap-siap aja nih sama lagu-lagu Usher yang bakalan menggempur chart BB Hot 100 di tahun 2011 ini.

Yang juga bakalan merilis album baru sebentar lagi adalah Jay Sean. Album keempat Jay Sean yang berjudul “Freeze Time” ini sebelumnya dijadwalkan rilis pada tanggal 2 November 2010 yang lalu tapi kemudian diundur menjadi tanggal 22 Februari mendatang. Album ini dikabarkan akan memuat lagu-lagu yang menampilkan kolaborasinya bersama Lil’ Wayne, Akon, Pitbull, Mary J. Blige, Ashley Tisdale, Rihanna dan juga Nicki Minaj. Wah, banyak banget ya featuring artisnya..

Mau tahu single kedua yang bakalan dirilis sama Ke$ha dari mini albumnya “Cannibal”? Jawabannya adalah “Blow”! Lagu yang diramu sendiri oleh Ke$ha bersama Dr. Luke, Max Martin, dan Benny Blanco ini rencananya bakalan dirilis pada tanggal 5 Februari nanti. “Blow” sebelumnya pernah dirilis sebagai single promo dari Cannibal dan sempat masuk chart BB Hot 100 di posisi 97. Di samping itu, single pertama dari Cannibal, “We R Who We R” kayaknya masih betah banget bertengger di chart BB Hot 100 di minggu kesembilannya ini, dengan penjualan hampir mencapai double-platinum. Way to go girl!

Kalau yang satu ini ga tahu deh bercanda atau engga karena Muse baru aja menyampaikan keinginan mereka untuk menjadi band pertama yang bisa tampil di luar angkasa. Frontman band ini, Matt Bellamy, mengungkapkan kepada The Sun kalau mereka akan berdiskusi dengan Richard Branson mengenai tawaran untuk menjadi salah satu penumpang dalam penerbangan Virgin’s Galactic yang akan segera membawa para penumpangnya menuju luar angkasa. “We’ve had some discussions about playing in space. Sometimes very coherent conversations and sometimes very late at night, but it’s for real,” ungkap Bellamy.“I’m thinking of approaching Richard Branson to see if we could do it on his spacecraft he’s got happening. Although we do have a lot of equipment, so I guess we’d have to use pods to carry our stuff and we’d scale back the shows a lot. I do think it will be possible in the future and I’m sure it will happen in my lifetime. We’d love to be part of that.” Kayaknya ide ini muncul gara-gara Muse nyiptain lagu “Starlight”, “Supermassive Black Hole”, dan “Neutron Star Collision” nih. Hihi

By: Dhiqi

aihasibuan
More from Creative Disc